Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Penggawa Persib Tak Dapat Jatah Libur Usai Libas PSIS, Bojan Hodak Menolak Sia-siakan Momentum Emas

By M Hadi Fathoni - Jumat, 1 Maret 2024 | 15:27 WIB
Bojan Hodak saat memimpin sesi latihan Persib Bandung. (PERSIB)

Ia juga tak ingin timnya kehilangan momentum emas dan bersiap menjemput kemenangan selanjutnya.

"Karena mereka perlu menjalani latihan recovery, sedangkan besok malam kami sudah harus melakukan perjalanan ke Yogyakarta."

"Jadi ini waktu singkat (untuk persiapan)," ucapnya.

Meski tak memberikan waktu libur, Bojan mengaku memberikan kerenggangan waktu latihan kepada anak asuhnya.

Dengan begitu, ia merasa para pemain sudah mendapat waktu istirahat yang cukup.

"Jika diperhatikan, memang saya tidak memberikan waktu libur."

"Tapi latihan kemarin dilakukan pagi hari dan hari ini berlatih sore, sehingga bisa dihitung jeda latihannya itu 1,5 hari," pungkasnya.

Baca Juga: Lucunya Sepak Bola Indonesia Dirasakan Pelatih Persib Bandung, Komdis PSSI Tidak Profesional?

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P