Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Timnas Indonesia, Combo Arhan-Egy Bikin Vietnam Kembali Jadi Ayam Sayur di Gelora Bung Karno

By Eko Isdiyanto - Kamis, 21 Maret 2024 | 22:29 WIB
Egy Maulana Vikri merayakan gol yang dicetaknya saat Timnas Indonesia melawan Vietnam di laga Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026, Kamis (21/3/2024) di Jakarta. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

SUPERBALL.ID - Timnas Indonesia berhasil mengalahkan Vietnam dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026, gol tunggal Egy Maulana Vikri amankan tiga poin di kandang.

Duel Timnas Indonesia melawan Vietnam digelar pada Kamis (21/3/2024) di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta.

Skuad Garuda berhasil mengamankan tiga poin di kandang lewat gol tunggal Egy Maulana Vikri pada menit ke-52.

Setelah tampil cukup mengecewakan di babak pertama karena selalu diserang Vietnam, permainan Timnas Indonesia membaik di babak kedua.

Sejumlah pergantian pemain yang dilakukan Shin Tae-yong mengubah jalannya pertandingan malam ini.

Baca Juga: Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2026 - Son Heung-min Gagal Bawa Korea Selatan Menang, Thailand Curi Poin!

Jalannya Pertandingan

Membuka babak kedua Shin Tae-yong memasukkan tiga pemain, Pratama Arhan, Egy Maulana Vikri dan Sandy Walsh.

Menggantikan Yakub Sayuri, Natha Tjoe-A-On dan Hokky Caraka, dampak masuknya ketiga pemain tersebut sangat terasa di awal laga.

Tujuh menit laga berjalan, aksi lemparan jauh Pratama Arhan berhasil menciptakan kemelut di dalam kotak penalti Vietnam.

Bola yang gagal disapu bek Vietnam berhasil dimanfaatkan Egy Maulana Vikri merobek jala gawang Vietnam kawalan Filip Nguyen.

Baca Juga: Separuh Babak - Vietnam Langsung Ngegas, Timnas Indonesia Telat Panas

Timnas Indonesia unggul 1-0 atas Vietnam pada menit ke-52, keunggulan itu disambut gemuruh suporter yang memadati Stadion Utama Gelora Bung Karno.

Berbeda dari babak pertama, Timnas Indonesia lebih menguasai permainan di babak kedua dengan serangan-serangan tajam.

Sayangnya koordinasi antarlini masih belum terjalin secara maksimal, sementara Vietnam hanya bisa bertahan dari gempuran serangan.

Memasuki menit ke-70, skor 1-0 masih bertahan, pertandingan mulai menarik dengan jual-beli serangan kedua kubu.

Baca Juga: Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Vietnam - Mari Bantai Vietnam di Kandang

Vietnam beberapa kali mencoba menusuk lini bertahan Skuad Garuda, namun bola selalu terhenti di kaki bek-bek Timnas Indonesia.

Permainan umpan-umpan pendek Vietnam yang diperlihatkan di babak pertama tidak terlihat, bahkan lebih sering melakukan umpan jauh.

Memasuki menit ke-80, Shin Tae-yong kembali menambah tenaga memasukkan Ricky Kambuaya dan menarik Rizky Ridho.

Vietnam mencoba mengambil alih permainan saat menit normal tersisa lima menit, namun masih belum membuahkan hasil.

Baca Juga: Kejutan Besar untuk Philippe Troussier Jelang Laga Vietnam Vs Timnas Indonesia

Egy Maulana Vikri nyaris mencetak gol kedua usai memanfaatkan umpan silang mendatar Pratama Arhan, sayangnya bola masih bisa ditepis Filip Nguyen.

Combo Arhan-Egy benar-benar menjadi momok menakutkan bagi lini bertahan Vietnam yang berhasil mereka obrak-abrik.

Lima menit tambahan waktu diberikan skor 1-0 tak berubah, Timnas Indonesia berhasil mengalahkan Vietnam di Kualifikasi Piala Dunia 2026

FT: Timnas Indonesia 1-0 Vietnam

Gol: Egy MV (52')
Kartu Kuning: Ivar Jenner (42'), Justin Hubner (55')
Kartu Merah:

Daftar Susunan Pemain:

Timnas Indonesia:

21-Muhammad Adi Satryo (PG), 4-Jay Idzes, 18-Justin Hubner, 5-Rizky Ridho (Kapten), 17-Ivar Jenner, 7-Marselino Ferdinan, 2-Yakob Sayuri, 14-Nathan Tjoe-A-On, 11-Rafael Struick, 8-Witan Sulaeman, 20-Hokky Caraka

Cadangan: 1-Muhamad Riyandi (PG), 22-Nadeo Arga Winata (PG), 3-Wahyu Prasetyo, 6-Sandy Walsh, 9-Dimas Drajad, 10-Egy Maulana Vikri, 12-Pratama Arhan, 13-Edo Febriansah, 15-Ricky Kambuaya, 16-Arkhan Fikri, 19-Ramadhan Sananta, 23-Marc Klok

Pelatih: Shin Tae-yong

Vietnam:

1-Filip Nguyen; 3-Vo Minh Trong, 4-Bui Tien Dung, 7-Pham Xuan Manh, 12-Phan Tuan Tai, 20-Bui Hoang Viet Anh; 8-Do Hung Dung (Kapten), 14-Nguyen Hoang Duc, 16-Nguyen Thai Son; 11-Nham Manh Dung, 15-Nguyen Dinh Bac

Cadangan: 21-Nguyen Dinh Trieu (PG), 23-Nguyen Van Viet (PG), 2-Le Ngoc Bao, 5-Pham Van Luan, 6-Nguyen Duc Chien, 9-Nguyen Van Toan, 10-Le Pham Thanh Long, 13-Ho Tan Tai, 17-Vu Van Thanh, 18-Trieu Viet Hung, 19-Nguyen Quang Hai, 22-Nguyen Tien Linh

Pelatih: Philippe Troussier

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P