Media Vietnam: Shin Tae-yong Bisa Bikin Starting XI Timnas U-23 Indonesia Rasa Senior

By Dwi Aryo Prihadi - Selasa, 2 April 2024 | 12:02 WIB
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, sedang memberikan intruksi kepada para pemainnya di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Senin (18/1/2024) malam. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

SUPERBALL.ID - PSSI telah mengumumkan daftar 28 pemain Timnas U-23 Indonesia untuk menjalani persiapan menjelang Piala Asia U-23 2024.

Turnamen dua tahunan tersebut bakal berlangsung di Qatar mulai 15 April hingga 3 Mei mendatang.

Menariknya, setengah dari 28 pemain yang dipanggil pelatih Shin Tae-yong adalah bagian dari skuad timnas senior.

Di antaranya Ernando Ari, Adi Satryo, Rizky Ridho, Muhammad Ferarri, Arkhan Fikri, Witan Sulaeman, Ramadhan Sananta, dan Hokky Caraka.

Baca Juga: Bertekad Bikin Kejutan di Piala Asia U-23 2024, Thailand Minta Bantuan Pelatih Timnas Senior

Termasuk juga enam pemain abroad yaitu Justin Hubner, Pratama Arhan, Ivar Jenner, Marselino Ferdinan, Rafael Struick, dan Nathan Tjoe-A-On.

Fakta menarik tersebut baru-baru ini mendapat sorotan dari media Vietnam, Znews.vn.

Bahkan, Znews.vn menyebut Shin Tae-yong bisa menurunkan starting line-up yang hampir semuanya berisi pemain senior.

Menurut media tersebut, Shin Tae-yong hanya perlu menambahkan dua hingga tiga posisi yang tidak memiliki pemain senior.

"PSSI mengumumkan daftar 28 pemain yang bersiap untuk Piala Asia U-23 tahun ini," tulis Znews.vn.