Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Publik Vietnam Mulai Panik Dilampaui Timnas Indonesia, Desak VFF Ikuti Langkah PSSI

By Dwi Aryo Prihadi - Kamis, 2 Mei 2024 | 11:54 WIB
Striker Timnas Vietnam, Nguyen Tien Linh, tampak kecewa saat timnya dipermalukan Timnas Indonesia di ajang Kualifikasi Piala Dunia 2026. (THANHNIEN.VN/MINH TU)

SUPERBALL.ID - Sepak bola Indonesia berkembang pesat berkat kebijakan naturalisasi dari PSSI hingga membuat publik Vietnam panik.

Timnas Indonesia mengungguli Vietnam dalam perburuan tiket putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Di sisi lain, Timnas U-23 Indonesia mencapai semifinal Piala Asia U-23 2024 dan tengah memperebutkan tiket Olimpiade Paris 2024.

Transformasi pesat tersebut merupakan hasil dari program naturalisasi PSSI di bawah kepemimpinan Erick Thohir.

Baca Juga: Penulis Memoar Son Heung-min Puji Timnas Indonesia Sekaligus Kirim Peringatan soal Pelatih Baru Vietnam

Terbaru, PSSI telah menyelesaikan proses naturalisasi Maarten Paes, yang memiliki darah Indonesia dari sang nenek.

Kiper berusia 25 tahun itu pernah bermain untuk tim nasional Belanda di kelompok usia U-19 hingga U-21.

Kehadiran kiper FC Dallas itu menambah panjang daftar pemain keturunan di Timnas Indonesia.

Namun, proyek naturalisasi PSSI tidak berhenti di situ dengan sejumlah nama lain tengah menjalani proses yang sama.

Perkembangan pesat Tim Merah-Putih dengan hadirnya pemain keturunan tampaknya membuat publik Vietnam panik.