Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Liga 1 - Hadapi PSBS Biak pada Pekan Kedua, PSM Makassar Terancam Kehilangan Jasa Sang Tembok Kokoh

By M Hadi Fathoni - Kamis, 15 Agustus 2024 | 20:45 WIB
Pelatih PSM Makassar, Bernardo Tavares, sedang memberikan intruksi kepada para pemainnya saat bertanding di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Jawa Barat, Jumat (19/7/2024). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Laga tersebut akan berlangsung pada Jumat (16/8/2024).

Pertandingan itu akan dilangsungkan di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar.

Sayangnya, PSM terancam kehilangan salah satu pemain andalannya.

Melansir dari laman resmi Liga Indonesia Baru (LIB), Bernardo Tavares mengatakan bahwa bek andalan mereka, yakni Yuran Fernandes, mengalami cedera.

Pelatih asal Portugal itu menjelaskan bila laga tersebut berlangsung pada hari ini, maka Yuran dipastikan akan absen.

Kendati demikian, Bernardo tak mengungkapkan cedera yang tengah dialami oleh anak asuhnya tersebut.

Kini, ia harus memantau perkembangan anak asuhnya tersebut.

"Kondisi Yuran Fernandes dia sedang cedera," kata Tavares, dikutip SuperBall.id dari laman resmi LIB.

"Kalau pertandingannya hari ini, maka dia sudah pasti tidak bisa kami mainkan."

Baca Juga: Liga 1 2024 - Semen Padang Terbantai, Mertua Pratama Arhan Geram: Mainnya Kurang Jelas!