Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Strategi realistis apa yang harus diterapkan Shin Tae-yong untuk meredam amukan Australia terhadap Timnas Indonesia?
Timnas Indonesia akan menjamu tim berjuluk Socceroos itu di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, Selasa (10/9/2024) pukul 19.00 WIB.
Laga tersebut merupakan matchday 2 bagi kedua tim di Grup C setelah meraih hasil berbeda pada pertandingan pertama.
Australia dikejutkan Bahrain dengan kekalahan 0-1 di kandang sendiri, sedangkan Indonesia mengejutkan Arab Saudi dengan skor 1-1 di Jeddah.
Dalam sejarah Australia, kekalahan itu menjadi salah satu malam terburuk sepak bolanya dan tak boleh terulang lagi.
Baca Juga: Komentar Kiper Australia soal Pengaruh Pemain Keturunan Belanda di Timnas Indonesia
Belajar dari kekalahannya, Timnas Australia memastikan akan bermain sangat agresif melawan Indonesia dengan misi wajib menang.
Skuad besutan Graham Arnold itu tak mau kecolongan lagi karena menargetkan finis di posisi dua teratas grup untuk lolos otomatis ke Piala Dunia 2026.
Di kepala pelatih dan semua pemain Australia saat ini hanya ada kata "menang" atas Timnas Indonesia dengan apa pun caranya.
"Menurut saya, pertandingan kontra Indonesia ini masif," ucap Jackson Irvine, wakil kapten Australia.