Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Megabintang Al Nassr, Cristiano Ronaldo, diminta untuk kembali ke Manchester United guna memperbaiki hubungan dengan Setan Merah.
Ronaldo bergabung dengan Man United dari Sporting Lisbon pada 2003 silam.
Selama enam musim di Old Trafford, Ronaldo berkembang menjadi salah satu pemain terbaik di dunia.
Termasuk memenangi gelar Ballon d'Or pertama dari lima trofi Bola Emas yang pernah diraihnya.
Baca Juga: Eks Man United Ungkap 2 Alasan Mengapa Arsenal Tak Bakal Menangi Liga Champions
Kepindahan ke Real Madrid mengukuhkan statusnya sebagai salah satu pemain terbaik sepanjang masa.
Kemudian kepindahannya ke Juventus pada 2018 juga membuat Ronaldo mencatatkan prestasi yang mengesankan.
Pada 2021, Ronaldo kembali ke Man United dengan mencetak total 18 gol pada tahun pertamanya.
Sayangnya, periode kedua Ronaldo bersama Man United diwarnai perselisihan dengan pelatih Erik ten Hag.
Perselisihan itu berujung pada kepergian Ronaldo secara kontroversial ke klub Liga Arab Saudi Al Nassr pada 2023.