Pelatih Persebaya, Alfredo Vera, ternyata cuek dengan hasil undian timnya di Piala Indonesia 2018.
Undian Piala Indonesia 2018 telah dilaksanakan di Stadion Pakansari, Bogor, pada Kamis (3/5/2018) dan ada 128 tim yang terbagi dalam 16 zona.
Hasilnya, Persebaya berada di zona 11 yang tergabung dengan tujuh klub lain dari Liga 1, Liga 2, dan Liga 3.
Mereka adalah Persela Lamongan, PSMP Mojokerto, Persid Jember, Persik Kediri, Persekabpas, Blitar Putra, dan PSBI Blitar.
Bagi Alfredo Vera, dirinya belum memikirkan hasil undian tersebut yang mempertemukan Persebaya dengan PSBI Blitar di laga perdana.
"Saat ini yang saya pikirkan cuma Arema dan setelah itu ada waktunya untuk pikirkan Piala Indonesia," kata Pelatih Persebaya, Alfredo Vera usai menggelar latihan di Lapangan Polda Jatim.
Laga antara Persebaya dengan Arema FC di Stadion Gelora Bung Tomo tinggal tiga hari lagi.
Dari sisa waktu itu, Alfredo mengaku mulai mengumpulkan komposisi sempurna untuk laga pekan ketujuh Liga 1 2018 itu.
"Untuk starting sudah lumayan dan akan kita lihat bagaimaba kedepannya lagi. Karena semua pemain punya peluang hingga hari terakhir," ujar Alfredo Vera.
Editor | : | Aulli Reza Atmam |
Sumber | : | jatim.tribunnews.com |
Komentar