Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Libur Kompetisi, Mario Gomez Kembali Beri Program Khusus bagi Pemain Persib

By Deodatus Kresna Murti Bayu Aji - Minggu, 19 Agustus 2018 | 09:45 WIB
Pemain Pelatih Persib Mario Gomez dan asistennya Fernando Soler (belakang) saat mengawasi latihan menjelang  pertandingan Liga 1 melawan tuan rumah Mitra Kukar  di Stadion Aji Imbut Tenggarong Kabupaten Kutai Kartanegara Kalimantan Timur, Kamis (9/8/2018).
NEVRIANTO HARDI PRASETYO/TRIBUNKALTIM
Pemain Pelatih Persib Mario Gomez dan asistennya Fernando Soler (belakang) saat mengawasi latihan menjelang pertandingan Liga 1 melawan tuan rumah Mitra Kukar di Stadion Aji Imbut Tenggarong Kabupaten Kutai Kartanegara Kalimantan Timur, Kamis (9/8/2018).

 Para pemain Persib Bandung kini tengah menjalani libur latihan sampai akhir Agustus 2018.  

Hal itu karena kompetisi Liga 1 2018 juga sedang libur karena adanya gelaran Asian Games 2018.

Pelatih Persib Bandung, Mario Gomez, pun tak khawatir dengan keputusan meliburkan para pemain sampai akhir Agustus.

Hal itu dijelaskan Mario Gomez, yang mengatakan kalau dirinya sudah memiliki pengalaman sebelumnya saat libur panjang karena Idul Fitri.

(Baca juga: Fakhri Husaini Mulai Tatap Piala Asia U-16 2018)

Pelatih asal Argentina itu dipastikan bakal menggunakan trik lama, yakni memberikan program latihan khusus untuk para pemain.

"Kami dari tim pelatih tentu sudah memberikan program khusus bagi mereka. Kita juga sudah pernah mengalami libur panjang seperti ini sebelumnya dan kondisi pemain tetap prima setelahnya," ujarnya dilansir BolaSport.com dari laman resmi Persib.

Saat libur panjang Idul Fitri, memang Mario Gomez memberikan program latihan khusus yang wasib dilakukan secara pribadi oleh para pemain di rumah.

Mario Gomez pun percaya kalau anak didiknya akan profesional dan menjalankan latihan khusus tersebut.

"Mereka sangat profesional dan tahu apa yang harus dilakukan," kata Gomez.


Editor : Aulli Reza Atmam
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X