Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Pelatih Bhayangkara FC Tak Sempat Saksikan Pertandingan PSM Makassar

By Mochamad Hary Prasetya - Kamis, 2 Mei 2019 | 15:49 WIB
Kiper dan pelatih Bhayangkara FC yakni Wahyu Tri Nugroho serta Angel Alfredo Vera dalam jumpa pers seusai laga kontra Semen Padang, Minggu (3/3/2019).
MUHAMMAD ROBBANI/BOLASPORT.COM
Kiper dan pelatih Bhayangkara FC yakni Wahyu Tri Nugroho serta Angel Alfredo Vera dalam jumpa pers seusai laga kontra Semen Padang, Minggu (3/3/2019).

SUPERBALL.ID - Pelatih Bhayangkara FC, Alfredo Vera, mengaku ia tidak memiliki banyak waktu untuk menyaksikan pertandingan PSM Makassar melawan Home United pada laga kelima Grup H Piala AFC 2019.

Dalam laga yang dimainkan di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Selasa (30/4/2019), PSM Makassar meraih kemenangan melawan Home United dengan skor 3-2.

Pada saat PSM Makassar bertanding, Alfredo Vera sedang memimpin anak-anak asuhnya berlatih.

Hal tersebut yang membuat pelatih asal Argentina itu tidak punya waktu untuk menyaksikan pertandingan tersebut.

"Saya tidak menyaksikan pertandingan itu," kata Alfredo Vera di Makassar, Kamis (2/5/2019).

"Saya hanya melihat gol-gol saja karena kami tidak sempat menonton mereka bertanding," ucap eks pelatih Persipura Jayapura tersebut.

Baca Juga : Hasil New Zealand Open 2019 - Della/Rizki Kalah, Ganda Putri Tak Tersisa

Meskipun tidak melihat pertandingan PSM Makassar, Alfredo Vera tetap yakin Bhayangkara FC bisa bermain dengan baik.

Sebab, sebelumnya Bhayangkara FC sudah meraih kemenangan 4-2 melawan PSM Makassar pada leg pertama babak delapan besar Piala Indonesia 2018 di Stadion PTIK, Melawai, Jakarta Pusat, Sabtu (27/4/2019).


Editor : Gangga Basudewa
Sumber : SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.