SUPERBALL.ID - Pelatih tim nasional (timnas) Vanuatu, Paul Munster, melontarkan sanjungan terhadap permainan timnas Indonesia.
Pujian itu dilontarkan selepas Vanuatu dikalahkan timnas Indonesia dengan skor telak 0-6 dalam pertandingan FIFA A Matchday di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Sabtu (15/6/2019).
Laga ini menjadi yang pertama kalinya bagi Vanuatu menghadapi tim Asia termasuk timnas Indonesia.
Biasanya, negara Ocenia itu hanya melakukan laga uji coba melawan Fiji, Tahiti, atau Kepulauan Salomon.
Baca Juga: Timnas Indonesia Menang Telak, Vanuatu Ternyata Bawa Skuat U-23
Menurut dia, kualitas tim-tim Asia lebih tinggi ketimbang negara-negara Ocenia.
Terbukti dengan permainan timnas Indonesia yang mayoritas pemainnya memiliki fisik dan kualitas di atas rata-rata.
"Tentu ada perbedaan antara negara di Asia dengan Ocenia," kata Paul Munster dalam sesi jumpa pers selepas pertandingan yang dihadiri BolaSport.com.
"Kami bisa bermain sangat bagus saat menghadapi Fiji dan Tahiti, tetapi tidak ketika melawan Indonesia. Indonesia memiliki kualitas yang lebih baik dari kami," ucap dia menambahkan.
Paul Munster melanjutkan dari segi rangking FIFA saja sudah terlihat timnas Indonesia berada di atas Vanuatu.
Editor | : | Aulli Reza Atmam |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar