Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Striker Persebaya Amido Balde Akhiri Paceklik Gol di Liga 1 2019

By BolaSport - Selasa, 2 Juli 2019 | 09:18 WIB
Selebrasi penyerang Amido Balde saat memastikan kemenangan Persebaya atas PS Tira-Persikabo pada babak 8 besar Piala Presiden 2019.
PERSEBAYA.ID
Selebrasi penyerang Amido Balde saat memastikan kemenangan Persebaya atas PS Tira-Persikabo pada babak 8 besar Piala Presiden 2019.

SUPERBALL.ID - Penyerang asing
Persebaya Surabaya, Amido Balde , akhirnya mampu menyudahi paceklik gol di kompetisi Liga 1 2019.

Amido Balde mencetak gol penentu kemenangan Persebaya dalam derbi Jawa Timur kontra Persela Lamongan, Senin (1/7/2019).

Persebaya menang dengan skor 3-2 atas Persela pada lanjutan Liga 1 2019 pekan keenam di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya.

Bajul Ijo mesti mengatasi defisit dua kali sebelum Amido Balde menentukan tripoin tuan rumah via sundulan sembari menjatuhkan diri.

Balde melakukan diving header dengan memanfaatkan umpan Osvaldo Haay dari sisi kiri.

Gol itu berharga bagi Balde lantaran membuka rekeningnya di Liga 1 2019.

Sejak didatangkan Persebaya pada Februari lalu, bomber asal Guinea-Bissau yang sempat bermain di Celtic FC itu dilanda problem pada start Liga 1 2019.

Balde sebenarnya langsung moncer pada awal-awal kedatangannya dengan bukti lesakan 10 gol dalam tiga pertandingan Piala Indonesia 2018.

Namun, start Balde di Liga 1 terganggu cedera saat melawan Kalteng Putra pada pekan kedua (21/5/2019).

Dua pertandingan liga dia lewatkan dan saat menghadapi Persela, Balde pun tampil sebagai pengganti Oktafianus Fernando.


Editor : Aulli Reza Atmam
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X