Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Jadwal Laga Timnas U-22 Indonesia di SEA Games 2019 Usai Kalahkan Thailand

By Ragil Darmawan - Rabu, 27 November 2019 | 09:54 WIB
Para pemain timnas U-22 Indonesia merayakan gol Egy Maulana Vikri ke gawang Thailand dalam laga Grup B SEA Games 2019 di Stadion Rizal Memorium, Selasa (26/11/2019).
Media Officer PSSI
Para pemain timnas U-22 Indonesia merayakan gol Egy Maulana Vikri ke gawang Thailand dalam laga Grup B SEA Games 2019 di Stadion Rizal Memorium, Selasa (26/11/2019).

SUPERBALL.ID - Timnas U-22 Indonesia berhasil menjalani laga perdana di ajang SEA Games 2019 dengan meraih kemenangan.

Kemenangan tersebut diraih skuat garuda muda ketika menghadapi Timnas U-22 Thailand di Stadion Rizal Memorial, Manila, Selasa (26/11/2019) sore WIB.

Timnas U-22 Indonesia berada di Grup B bersama lima negara lain, yakni Vietnam, Thailand, Laos, Brunei, dan Singapura.

Seperti diketahui, Thailand merupakan juara bertahan di ajang SEA Games yang berlangsung di Malaysia pada 2017.

Tampil dengan kepercayaan diri tinggi, Timnas U-22 Indonesia mampu unggul cepat saat laga baru berjalan empat menit.

Gol pembuka Timnas U-22 Indonesia dicetak oleh Egy Maulana Vikri.

Tertinggal 0-1 membuat Thailand bermain lebih dominan dan terus mengurung lini pertahanan Timnas U-22 Indonesia.

Meski menguasai jalannya pertandingan, Thailand tak mampu membobol gawang Timnas U-22 Indonesia dan skor bertahan hingga turun minum.

Di babak kedua, Thailand mencoba melakukan pergantian pemain untuk menambah daya serang di lini depan.


Editor : Gangga Basudewa
Sumber : SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.