Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sudah Sampaikan Salam Perpisahan, Pemain Ini Resmi Tinggalkan Persebaya

By Mochamad Hary Prasetya - Minggu, 22 Desember 2019 | 09:45 WIB
 Imam Arief Fadillah saat mengikuti trial bersama Persebaya Surabaya pada pramusim 2019
nungkinugroho
Imam Arief Fadillah saat mengikuti trial bersama Persebaya Surabaya pada pramusim 2019

SUPERBALL.ID - Kiper Persebaya Surabaya, Imam Arief Fadillah, menyampaikan salam perpisahan yang menyebutkan bahwa musim depan ia tidak lagi menjadi bagian tim berjulukan Bajul Ijo tersebut.

Kontrak Imam Arief bersama Persebaya Surabaya sudah berakhir setelah Liga 1 2019 selesai.

Dalam akun instagramnya, Imam Arief menyampaikan rasa terima kasih kepada Persebaya Surabaya yang sudah menerimanya selama satu musim.

Imam Arief didatangkan Persebaya Surabaya setelah sebelumnya memperkuat PSM Makassar.

Selama membela Persebaya Surabaya, eks penjaga gawang Persib Bandung itu hanya menjadi kiper ketiga setelah Miswar Saputra dan Abdul Rohim.

Imam Arief juga hanya bermain selama satu pertandingan ketika Persebaya Surabaya bermain imbang 2-2 melawan Tira Persikabo pada lanjutan Liga 1 2019 di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupatem Bogor, Jawa Barat, 9 November 2019.

Baca Juga: Kalteng Putra Kontra Persija Jakarta Masih Imbang di Babak Pertama

"Saya mengucapkan banyak terima kasih untuk manajemen, pelatih, teman, dan suporter. Satu musim yang saya lewati bersama Persebaya sangat mengesankan bagi saya," kata Imam Arief.

"Satu tahun yang berat bagi saya untuk melewati tahun ini," ucap kiper berusia 30 tahun tersebut.

Imam Arief menjadi pemain pertama yang meninggalkan Persebaya Surabaya.

Baca Juga: Persebaya Vs Badak Lampung FC Masih Imbang, Misi ke Piala AFC Terancam

Ia juga meminta maaf karena tidak banyak berbuat banyak selama membela tim yang bermarkas di Stadion Gelora Bung Tomo tersebut.

Kenangan yang diingat itu ketika Imam Arief mematahkan tendangan penalti penyerang Tira Persikabo, Osas Saha.

Persebaya Surabaya pun akhirnya mendapatkan satu poin dari kandang Tira Persikabo.

Baca Juga: Lawan Semen Padang, Persela Belum Cetak Gol di Babak Pertama

"Saya sudah berusaha keras menunjukan yang terbaik untuk tim yang saya bela," kata Imam Arief.

"Terima kasih Persebaya, semoga kita bisa bertemu kembali suatu saat nanti," tutup eks kiper Barito Putera itu.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Gangga Basudewa
Sumber : SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X