Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Timnas Indonesia Kalah Telak dari Persita, Ketum PSSI Angkat Bicara

By Ragil Darmawan - Sabtu, 22 Februari 2020 | 08:51 WIB
Timnas Indonesia menjelang uji coba melawan Persita Tangerang, Jumat (21/2/2020).
MUHAMMAD ALIF AZIZ/BOLASPORT.COM
Timnas Indonesia menjelang uji coba melawan Persita Tangerang, Jumat (21/2/2020).

SUPERBALL.ID - Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, angkat bicara terkait kekalahan Timnas Indonesia dari Persita Tangerang.

Timnas Indonesia kalah telak dari Persita dengan skor 1-4 dalam laga uji coba perdananya di bawah asuhan Shin Tae-yong.

Laga yang bergulir di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Jumat (21/2/2020) malam WIB, gawang Timnas Indonesia kebobolan lebih dulu lewat gol bunuh diri Rachmat Irianto.

Klub berjuluk Pendekar Cisadane berhasil menggandakan keunggulan menjadi 2-0 berkat gol yang dicetak oleh Samsul Arif.

Timnas Indonesia baru bisa memperkecil ketertinggalan menjelang berakhirnya babak pertama.

Gol Timnas Indonesia itu dicetak oleh Rizki Pora lewat eksekusi tendangan bebas.

Di babak kedua, Persita mengakhiri pertandingan menjadi menjadi menang 4-1 berkat dua gol tambahan yang masing-masing dicetak oleh Eldar Hasanovic dan Aldi Al Achya.

Mochamad Iriawan yang ikut menyaksikan pertandingan tersebut memberikan komentarnya soal kekalahan Timnas Indonesia.

Menurutnya, dalam laga uji coba ini yang dicari bukanlah hasil skor akhir, melainkan perkembangan para pemain.

"Uji coba ini tidak untuk mencari hasil menang atau kalah, tapi lebih kepada peningkatan fisik dan bagaimana pemain bisa mencerna pola permainan yang diinginkan Shin Tae-yong," ujar pria yang akrab disapa Iwan Bule.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by SuperBall.id (@superballid) on

Pertandingan uji coba ini sebagai persiapan Timnas Indonesia jelang menghadapi Thailand pada 26 Maret mendatang di babak kedua kualifikasi Piala Dunia 2022.

Lalu tanggal 31 Maret, skuat garuda akan menjamu Uni Emirat Arab (UEA).


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X