SUPERBALL.ID - Timnas U-19 Indonesia akhirnya selamat dari kekalahan ketika berhadapan dengan Arab Saudi, Jumat (11/9/2020) malam WIB.
Pertandingan itu merupakan laga uji coba terakhir Timnas U-19 Indonesia dalam ajang International U-19 Friendly Tournament 2020.
Bermain di Stadion Igraliste NK Polet, Sveti Martin na Mauri, Timnas U-19 Indonesia sempat tertinggal lebih dulu dengan skor 0-3.
Baca Juga: Piala Asia U-19 2020 Indonesia Ditunda, Ini yang Akan Dilakukan Timnas U-19 Indonesia
Ketertinggalan tersebut tak membuat tim besutan Shin Tae-yong itu patah semangat.
Menjelang turun minum, Timnas U-19 Indonesia mampu memperkecil ketinggalan lewat gol yang dicetak oleh Irfan Jauhari.
Di babak kedua, skuad Timnas U-19 Indonesia terus menunjukkan semangat juang mereka.
Alhasil Garuda Muda berhasil menyamakan kedudukan menjadi 3-3 berkat gol Saddam Emiruddin di menit ke-52 dan Braif Fatari di menit ke-90.
Setelah pertandingan, Shin Tae-yong memuji semangat juang anak asuhnya yang pantang menyerah walaupun dalam posisi tertinggal.
Meski demikian, pelatih asal Korea Selatan itu menyebut ada beberapa masalah yang masih perlu diperbaiki.
Lemahnya lini pertahanan dan faktor stamina merupakan hal yang menjadi sorotan Shin Tae-yong.
"Terima kasih kepada pemain yang telah bekerja keras hari ini," ujar Shin Tae-yong sebagaimana dikutip SuperBall.id dari laman resmi PSSI.
"Babak pertama kami sudah bagus, namun ada beberapa kekurangan yang sanggup dimanfaatkan oleh Arab Saudi menjadi gol."
"Tetapi babak kedua, pemain sanggup bermain lebih baik."
"Pada tiga kali uji coba terlihat pertahanan menjadi pekerjaan rumah untuk segera kami poles lebih baik lagi."
"Stamina pemain juga harus makin ditingkatkan," tambah Shin Te-yong.
View this post on Instagram
Dalam laga uji coba sebelumnya, Timnas U-19 Indonesia kalah 0-3 dari Bulgaria dan kalah 1-7 dari Kroasia.
Shin Tae-yong menyebut bahwa skor akhir memang bukan merupakan tujuan utama di laga uji coba ini, melainkan ia ingin melihat proses dan perkembangan permainan tim besutannya.
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | SuperBall.id |
Komentar