Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Shin Tae-yong Umumkan Pilar Timnas Indonesia, Coret Pemain Terbaik Piala Menpora

By Muhammad Respati Harun - Rabu, 12 Mei 2021 | 17:36 WIB
Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong memimpin latihan di Stadion Madya, Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta.
INSTAGRAM.COM/SHINTAEYONG7777
Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong memimpin latihan di Stadion Madya, Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta.

Meski demikian, Shin Tae-yong masih mengincar poin tambahan agar bisa memperbesar peluang Timnas Indonesia untuk tampil di Piala Asia 2023.

Dilansir Superball.id dari laman resmi PSSI, Shin Tae-yong sudah memutuskan untuk memanggil 28 pemain untuk melakoni lima laga tersebut.

Baca Juga: Messi dari Thailand Dipastikan Tak Bisa Tampil Lawan Timnas Indonesia

Jumlah tersebut merupakan hasil seleksi dari 34 pemain yang sebelumnya dipanggil untuk pemusatan latihan.

Salah satu keputusan yang mengejutkan adalah dengan tidak dipanggilnya Marc Klok.

Pemain naturalisasi tersebut baru saja mencuri perhatian dengan meraih gelar pemain terbaik pada ajang Piala Menpora 2021.

Dari 28 pemain tersebut, lima di antaranya akan langsung terbang ke Dubai tanpa harus pulang ke Indonesia terlebih dahulu.

Lima pemain itu adalah Elkan Baggott (Inggris), Asnawi Mangkualam (Korea Selatan), Egy Maulana Vikri (Polandia), Witan Sulaeman (Serbia), dan Ryuji Utomo (Malaysia).

Baca Juga: Dilema Virgil van Dijk, Liverpool dan Timnas Belanda Terlibat Sengketa?

Sedangkan skuad yang berada di Jakarta akan berangkat menuju Dubai pada Senin depan (17/5/2021) dini hari WIB.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : PSSI.org

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

TERPOPULER

Close Ads X