Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Nyaris jadi Pemain Baru Barcelona, Georginio Wijnaldum Dibajak PSG

By Lola June A Sinaga - Minggu, 6 Juni 2021 | 20:15 WIB
Gelandang tengah Liverpool, Georginio Wijnaldum, dilaporkan bakal segera menuju ke Barcelona.
TWITTER.COM/INSTANTFOOT
Gelandang tengah Liverpool, Georginio Wijnaldum, dilaporkan bakal segera menuju ke Barcelona.

Hal itu sepertinya berhasil mempengaruhi Wijnaldum dan Romano kini memastikan bahwa pemain 30 tahun telah menolak Barcelona dan akan menandatangani kontrak dengan PSG.

"Georginio Wijnaldum telah memutuskan untuk bergabung dengan Paris Saint-Germain,” tulis Romano di akun Twitternya.

Baca Juga: Alasan Messi Tidak Pernah Pindah dari Barcelona Menurut Gary Lineker

Barcelona tidak memiliki niat untuk menaikkan tawaran mereka setelah kesepakatan mereka siap dalam 2 minggu dan rencana tes medis.”

“Wijnaldum sekarang siap menerima kontrak PSG hingga 2024 dengan gaji dua kali lipat (dibandingkan dengan tawaran Barcelona,” tambahnya.

Wijnaldum akan menjadi rekrutan pertama PSG musim panas ini dan yang pertama bagi Mauricio Pochettino sebagai manajer klub.

Pelatih Argentina itu sangat ingin mengontrak Wijnaldum dan diyakini dia meneleponnya secara pribadi untuk meyakinkan dia untuk bergabung.

Baca Juga: Tak Kunjung ke Barcelona, Wijnaldum Sibuk Ucapkan Selamat Tinggal pada Liverpool

Wijnaldum sendiri sebelumnya pernah memuji Pochettino.

“Saya pergi ke rumah Mauricio Pochettino sebelum saya berbicara dengan Liverpool,” kata Wijnaldum kepada majalah Belanda VI pada 2016, sebagaimana dikutip SuperBall.id dari Give Me Sport.


Editor : Lola June A Sinaga
Sumber : Givemesport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X