Pada kesempatan yang sama, Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri Indonesia (Kadin) Arsjad Rasjid mengatakan, aplikasi PeduliLindungi dapat menjadi pendukung pemulihan ekonomi.
Oleh sebab itu, Kadin siap mendukung implementasi aplikasi tersebut untuk kepentingan operasional dunia usaha agar menjamin kesehatan bersama.
Baca Juga: Agar Bansos Cepat Tersalurkan dan Tepat Sasaran, Pemerintah Kolaborasi dengan Banyak Pihak
"Intinya adalah bagaimana kita membiasakan diri. Semua adalah hal baru, ini dunia baru. Tidak hanya di Indonesia, melainkan di semua negara melakukannya, dan manfaatnya juga banyak,” ujarnya.
Arsjad mengatakan, semakin banyak PeduliLindungi digunakan, ekonomi akan bergerak dan kesehatan terjamin. Dengan begitu, ekonomi pulih dan kesejahteraan sosial terwujud.
"Aplikasi PeduliLindungi berperan penting bagi pelaku usaha untuk memulai kembali bisnis. Dengan demikian, pertumbuhan ekonomi dapat kembali terjadi. PeduliLindungi juga menjadi bagian dari adaptasi kebiasaan baru di dunia bisnis dan literasi teknologi di era industri 4.0," kata Arsjad.
Editor | : | Sheila Respati |
Komentar