Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tanpa 2 Pilar, Tuan Rumah Piala AFF Nyaris Tahan Imbang Tim Peringkat 96 FIFA

By Dwi Aryo Prihadi - Sabtu, 13 November 2021 | 17:40 WIB
Kapten Timnas Singapura, Shahdan Sulaiman, dalam pertandingan uji coba melawan Kirgistan di Stadion Al Hamriya Sports Club, Dubai, Kamis (11/11/2021).
ASEANFOOTBALL.ORG
Kapten Timnas Singapura, Shahdan Sulaiman, dalam pertandingan uji coba melawan Kirgistan di Stadion Al Hamriya Sports Club, Dubai, Kamis (11/11/2021).

Pada laga ini, Singapura tidak diperkuat oleh dua pilar mereka, yakni kapten Hariss Harun dan Hafiz Nor.

 Baca Juga: Piala AFF - Malaysia Pede Bisa Kubur Mimpi Timnas Indonesia Lagi dengan Persiapan Minim dan Tanpa Uji Coba

Hariss Harun sebelumya dinyatakan positif Covid-19 setelah menjalani tes PCR pada 3 November lalu.

Sedangkan Hafiz Nor harus menjalani isolasi karena salah satu penghuni di rumahnya terjangkit virus Covid-19.

Kirgistan sudah unggul 2-0 ketika pertandingan baru berjalan sembilan menit melalui gol Aizar Akmatov dan Ernist Batyrkanov.

Setelah itu, Singapura mampu tampil lebih baik hingga berhasil membalas melalui gol Shahdan Sulaiman pada menit ke-20.

Pada menit ke-38, Song Ui-young nyaris menyamakan kedudukan ketika sundulannya ditepis oleh kiper Kirgistan, Erzhan Tokotaev.

 Baca Juga: Tak Ikut Timnas Indonesia ke Turki, Syahrian Abimanyu Tetap Masuk Skema Shin Tae-yong di Piala AFF 2020

Di babak kedua, Singapura memasukkan Ikhsan Fandi yang langsung nyaris mencetak gol lewat sundulannya.

Pada menit ke-55, kiper Erzhan Tokotaev diusir keluar lapangan setelah melanggar Ikhsan Fandi.


Editor : Imadudin Adam
Sumber : AseanFootball.org, fas.org.sg

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X