Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Shin Tae-yong Tak Gentar Hadapi Vietnam di SEA Games 2021, tapi Ada Satu Hal yang Bikin Khawatir

By Ragil Darmawan - Sabtu, 16 April 2022 | 09:54 WIB
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong.
PSSI.ORG
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong.

SUPERBALL.ID - Pelatih Timnas U-23 Indonesia, Shin Tae-yong, mengungkapkan keyakinannya sebelum tampil melawan tuan rumah Vietnam di ajang SEA Games 2021.

Seperti diketahui, Timnas U-23 Indonesia tergabung di Grup A bersama Vietnam, Myanmar, Filipina dan Timor Leste.

Untuk laga perdana, skuad Garuda Muda akan langsung berhadapan dengan Vietnam pada Jumat (6/5/2022) malam WIB.

Baca Juga: Jadwal Pertandingan SEA Games 2021 Lebih Untungkan Vietnam Ketimbang Timnas U-23 Indonesia

Baru-baru ini, Shin Tae-yong melakukan percakapan dengan surat kabar Korea Selatan (Chosun) ketika dirinya ditanya wartawan tentang konfrontasi antara Timnas U-23 Indonesia dan Vietnam di SEA Games 2021.

Dalam wawancara tersebut, Shin Tae-yong menyatakan timnya akan memasang target poin penuh menghadapi Timnas U-23 Vietnam.

"Tentu saja Timnas U-23 Indonesia bertujuan menang melawan Vietnam," ungkap Shin Tae-yong sebagaimana dikutip SuperBall.id dari Soha.vn.

"Apakah ada tujuan lain yang lebih dibutuhkan selain kemenangan?"

"Saya akan mencoba untuk mempromosikan kekuatan para pemain dan saya sendiri juga harus bekerja keras dengan melakukan yang terbaik."

Sejak kedatangan Shin Tae-yong, Timnas Indonesia dinilai telah menunjukkan kemajuan yang luar biasa dan menjadikan pelatih asal Korea Selatan itu sebagai idola baru di Tanah Air.

Menanggapi soal popularitasnya di Indonesia, Shin Tae-yong mengakui dirinya memiliki kesamaan dengan pelatih Timnas Vietnam, Park Hang-seo.

Oleh sebab itu, segala ucapan dan tindakan yang akan mereka lakukan dipastikan bakal menjadi perhatian besar.

"Saya dan Park Hang-seo memiliki kesamaan ketika kami berdua sangat populer," ujar Shin Tae-yong.

"Itu berarti setiap kata dan tindakan kami menarik dan menjadi perhatian besar."

"Sebagai pelatih, satu-satunya tugas saya adalah fokus pada sepak bola."

"Saya harus memberikan yang terbaik di mana pun saya bekerja."

"Jika saya tidak berusaha, maka itu akan memengaruhi nama saya."

Meski telah meraih beberapa kesuksesan seperti menjadi runner-up Piala AFF 2020, Shin Tae-yong mengakui bekerja di Indonesia tetap merupakan sebuah tantangan.

Pelatih berusia 51 tahun itu pun menyadari ada satu hal yang masih membuatnya khawatir selama menjadi pelatih kepala Timnas Indonesia.

Akan tetapi, Shin Tae-yong menyatakan dirinya akan terus mencoba melakukan yang terbaik untuk Timnas Indonesia.

"Saya mulai melakukan pekerjaan kepelatihan dan telah berlatih sejak 2009," lanjut Shin Tae-yong.

"Saya telah melalui banyak tim hanya dalam waktu 10 tahun."

"Kemudian saya menjalani turnamen besar seperti Piala Dunia atau Olimpiade dan itu membantu saya mendapatkan banyak pengalaman."

"Namun, menjadi penanggung jawab Timnas Indonesia masih menjadi tantangan bagi saya."

"Saya merasa khawatir apakah saya dapat melakukannya dengan baik di lingkungan yang baru."

"Tapi saya masih mencoba melakukan yang terbaik dalam latihan," tambah Shin Tae-yong.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : soha.vn

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

TERPOPULER

Close Ads X