Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Shin Tae-yong Hanya Ingin Timnas U-23 Indonesia Raih Kemenangan di Laga Penentu Lawan Myanmar

By M Hadi Fathoni - Minggu, 15 Mei 2022 | 11:35 WIB
Penyerang timnas U-23 Indonesia, M Ridwan, melakukan selebrasi gol ke gawang Filipina
PSSI
Penyerang timnas U-23 Indonesia, M Ridwan, melakukan selebrasi gol ke gawang Filipina

"Memang hanya butuh hasil imbang lawan Myanmar kita sudah pasti lolos ke semifinal SEA Games 2021," kata Witan.

"Tetapi semua pemain tidak ingin hasil imbang, kita inginnya menang, apa pun keadaannya.

"Myanmar tim yang bagus terutama kombinasi satu-duanya dan kita harus bisa mengantisipasi itu," jelasnya.

Witan juga mengatakan bahwa para pemain Timnas U-23 Indonesia saat ini berada pada kondisi yang cukup prima.

Baca Juga: Usai Kalah Memalukan, Pelatih Filipina Yakin Timnas U-23 Indonesia Melaju ke Semifinal

Hal tersebut tentu tak lepas dari dua kemenangan besar yang mereka raih saat melawan Timor Leste dan Filipina.

Mental para pemain pun saat ini sudah cukup baik setelah sebelumnya sempat jatuh akibat kekalahan telak dari Vietnam di laga pertama.

"Alhamdulillah, setelah melawan Filipina kemarin kondisi kami semakin membaik. Mental kami semakin hari semakin baik dan kompak."

"Kita harus bisa memenangkan pertandingan melawan Myanmar dan semua harus bekerja keras," tutup pemain asal Makassar tersebut.

Laga antara Timnas U-23 Indonesia melawan Myanmar akan berlangsung pada, Minggu (15/5/2022) di Stadion Viet Tri, Phu Tho, Vietnam.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Imadudin Adam
Sumber : PSSI.org

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X