SUPERBALL.ID - Indonesia terpaksa harus menyerahkan gelar Piala Thomas 2022 kepada India setelah Tim Merah Putih takluk di partai final.
Setelah dua pertandingan di partai final Piala Thomas 2022, Indonesia harus tertinggal 0-2 dari India.
Pada partai pertama, Anthony Sinisuka Ginting harus mengakui keunggulan Lakhsya Sen 21-8, 17-21, dan 16-21.
Kemudian di partai kedua, Mohammad Ahsan/Kevin Sanjaya Sukamuljo menyerah dari Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty.
Baca Juga: Hasil Final Piala Thomas 2022 - Jonatan Christie Tumbang, India Cetak Sejarah
Bermain di Impact Arena, Bangkok, Thailand, Minggu (15/5/2022), Ahsan/Kevin kalah 21-18, 21-23 dan 19-21.
Dengan demikian, kemenangan mau tidak mau harus diraih oleh Jonatan Christie yang bermain di partai ketiga.
Namun, Jonatan pada akhirnya harus mengakui keunggulan Srikanth Kidambi dua gim langsung 15-21, 21-23.
Kemenangan Kidambi ini memastikan India merebut trofi Piala Thomas 2022 dari tangan Indonesia.
India berhasil menjadi juara untuk pertama kalinya dalam sejarah Piala Thomas pada laga final pertama mereka.
Lantas, seperti apa perjalanan India menuju gelar Piala Thomas 2022?
Dalam perjalanannya, India sejatinya memiliki rekor yang serupa dengan Indonesia yakni 5 kali menang dan sekali kalah.
India memulai kiprah mereka di Piala Thomas 2022 dengan mengalahkan Jerman dengan skor 5-0 di laga perdana Grup C.
Baca Juga: Hasil Final Piala Thomas 2022 - Ahsan/Kevin Gagal Bawa Indonesia Samakan Kedudukan dengan India
Setelah itu, mereka kembali melibas Kanada dengan skor yang sama pada pertandingan kedua fase grup.
Di laga terakhir, India melakoni pertandingan sengit melawan Taiwan untuk memperebutkan status juara grup.
India harus menyerah dari Taiwan dengan skor tipis 2-3, dua poin mereka saat itu disumbangkan oleh Kidambi dan Prannoy H.S.
Memasuki babak perempat final, India berhasil mengalahkan juara Grup D Malaysia dengan skor tipis 3-2.
Adapun tiga poin yang diraih India pada laga tersebut berasal dari Rankireddy/Shetty, Kidambi, dan Prannoy.
India pun lolos ke babak semifinal untuk pertama kalinya dalam sejarah Piala Thomas untuk melawan Denmark.
Menghadapi juara Grup B itu, India lagi-lagi memberikan kejutan usai mengalahkan Viktor Axelsen dkk dengan skor 3-2.
Persis seperti di babak sebelumnya, tiga poin India kembali disumbangkan oleh Rankireddy/Shetty, Kidambi, dan Prannoy.
Baca Juga: Hasil Final Piala Thomas 2022 - Ginting Tercomeback, Indonesia Sementara Tertinggal dari India
Lihat postingan ini di Instagram
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | BWFBadminton.com |
Komentar