Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Shin Tae-yong Akui Sangat Sulit Kalahkan Kuwait, Ini Penyebabnya

By M Hadi Fathoni - Kamis, 9 Juni 2022 | 12:27 WIB
Selebrasi pemain timnas Indonesia usai mencetak gol ke gawang Kuwait
PSSI
Selebrasi pemain timnas Indonesia usai mencetak gol ke gawang Kuwait

Sang pahlawan kemenangan Timnas Indonesia atas Kuwait, yakni Rachmat Irianto, juga ikut berkomentar terkait cuaca panas ini.

Irianto menjelaskan bahwa para pemain Timnas Indonesia termasuk dirinya mengalami kesulitan di babak pertama.

Menurut Irianto, di babak pertama cuaca di Kuwait mencapai suhu 40 derajat celcius.

Suhu panas tersebut lah yang membuat para pemain Timnas Indonesia sempat kehilangan fokus.

Baca Juga: Reaksi Yordania Usai Timnas Indonesia Bungkam Kuwait di Kualifikasi Piala Asia 2023

"Sangat sulit bermain di cuaca 40 derajat celcius."

"Kami kesulitan pada babak pertama karena cuacanya sangat panas," jelas Rachmat Irianto.

Untungnya fokus para pemain Timnas Indonesia bisa kembali lagi ketika memasuki babak kedua.

Kini Shin dan para anak asuhnya sedang mempersiapkan diri jelang laga kedua melawan Yordania, Sabtu (11/6/2022) waktu setempat.

"Kami punya dua laga lagi melawan Yordania dan Nepal, kami akan terus memberikan segalanya," tutup pelatih asal Korea Selatan itu.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Imadudin Adam
Sumber : Kompas.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X