Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Piala Dunia - Top Skor Sepanjang Masa Piala Dunia, Tidak Ada Nama Lionel Messi atau Cristiano Ronaldo

By Wibbiassiddi - Sabtu, 13 Agustus 2022 | 17:15 WIB
Timnas Prancis merayakan keberhasilannya menjuarai Piala Dunia 2018.
TWITTER.COM/SKWORLDFOOTBALL
Timnas Prancis merayakan keberhasilannya menjuarai Piala Dunia 2018.

SUPERBALL.ID - Piala Dunia adalah turnamen tertinggi di dalam dunia sepak bola, dan menjadi top skor adalah hal yang paling istimewa.

Terlebih gelar top skor tersebut ditambah dengan predikat top skor sepanjang masa Piala Dunia, tentu jauh lebih istimewa lagi.

Piala Dunia dilakukan satu kali dalam empat tahun, sehingga pemain yang mencetak lebih dari 10 sangat sedikit.

Tetapi ada lima pemain yang berhasil mencetak lebih dari 10 gol, sehingga masuk dalam daftar top skor Piala Dunia sepanjang masa.

Baca Juga: Piala Dunia - Ekuador Terancam Ditendang FIFA Gara-gara Identitas Palsu

Berikut deretan top skor sepanjang masa Piala Dunia:

Edson Arantes do Nascimento

Pemain asal Brasil itu akrab disapa dengan nama Pele.

Pele adalah salah satu pemain terbaik sepanjang masa, dia adalah raja sepak bola pada tahun 1950 hingga 1960.

Pertama kali mencetak gol pada ajang Piala Dunia 1958, saat itu dia berhasil membawa timnya Brasil meraih trofi Piala Dunia.

Hingga pensiun, Pele mencatatkan 12 gol untuk Brasil di Piala Dunia.

Just Fontaine

Pemain selanjutnya yang menjadi top skor Piala Dunia sepanjang masa adalah Just Fontaine.

Pemain asal Prancis itu berhasil mencetak 13 gol di Piala Dunia.

Fontaine berhasil membawa Prancis di tempat ketiga pada Piala Dunia 1958.

Gerd Muller

Baca Juga: Mana Klub Liga Inggris yang Paling Dirugikan oleh Jadwal Piala Dunia 2022?

Gerd Muller sebagai top skor Piala Dunia sepanjang masa karena berhasil mencetak 14 gol.

Pada Piala Dunia 1970 Muller menjadi pemain terbaik dan memperoleh sepatu emas.

Pada edisi tersebut, Muller berhasil mencetak 10 gol, sayang pada tahun itu dia tidak berhasil membawa Jerman menjadi juara.

Ronaldo Luis Nazario de Lima

Pemain legendaris asal Brasil itu akrab disapa dengan Ronaldo.

Menjadi pemain dengan jumlah gol terbanyak sepanjang masa Piala Dunia, dengan 15 gol.

Ronaldo pertama kali ikut di Piala Dunia pada tahun 1998 dan berhasil mencetak empat gol.

Miroslav Klose

Miroslav Klose adalah pemain Jerman yang cukup bagus penampilannya.

Bahkan hingga kini menjadi pemain dengan gol terbanyak di Piala Dunia dengan 16 gol, mengalahkan legenda Brasil.

Miroslav Klose pertama kali turun ke Piala Dunia pada tahun 2002 dan terakhir pada 2014.

Pada tahun 2014 ini, Klose berhasil membawa Jerman menjadi juara Dunia untuk empat kalinya.

Baca Juga: Wakil Asia di Piala Dunia 2026 Bertambah, Vietnam Langsung Target Lolos, Bagaimana dengan Indonesia?

Lantas kenapa Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo tidak masuk ke daftar pencetak gol terbanyak sepanjang masa di Piala Dunia?

Ternyata dua pemain bintang ini belum mampu mencetak lebih dari 10 gol di Piala Dunia.

Lionel Messi tercatat hanya mencetak 6 gol dari 19 pertandingan di Piala Dunia.

Sedangkan Cristiano Ronaldo baru mencetak 7 gol dari 17 pertandingan di Piala Dunia.

Tetapi kedua pemain itu memiliki kesempatan untuk mencetak gol tambahan, karena negara keduanya berhasil lolos ke Piala Dunia 2022 Qatar.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Transfermarkt.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X