Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Hadiri Pertandingan Aneh, Park Hang-seo Cari Pemain Kejutan untuk Piala AFF 2022?

By Ragil Darmawan - Senin, 31 Oktober 2022 | 20:51 WIB
Pelatih timnas Vietnam, Park Hang-seo.
bongda.com.vn
Pelatih timnas Vietnam, Park Hang-seo.

SUPERBALL.ID - Pelatih Timnas Vietnam, Park Hang-seo, tiba-tiba menghadiri pertandingan antara Binh Duong dan Nam Dinh dalam laga putaran ke-22 Liga Vietnam.

Pada 30 Oktober kemarin, ada tiga pertandingan Liga Vietnam yang berlangsung.

Binh Duong bertemu Nam Dinh, Ha Tinh menyambut Viettel, dan Hanoi menghadapi Da Nang.

Namun, Park Hang-seo dan asistennya Le Huy Khoa secara mengejutkan memilih untuk menonton laga Binh Duong versus Nam Dinh di Stadion Go Dau.

Menurut laporan yang dimuat Thethao247.vn, Park Hang-seo biasanya akan memilih pertandingan yang diperkuat banyak pemain Timnas Vietnam, seperti Hanoi, HAGL atau Viettel.

Sedangkan pemain besutan Park Hang-seo di Binh Duong dan Nam Dinh hanya sedikit.

Baca Juga: Park Hang-seo Bertemu dengan Kandidat Favorit Penggantinya, Momen Lucu Terjadi

Selain itu, performa kedua tim tersebut saat ini juga tidak cukup baik.

Nam Dinh sedang berjuang untuk menghindari zona degradasi dan mereka belum memberikan kontribusi pemain dalam penampilan terakhir Timnas Vietnam.

Sama seperti Nam Dinh, Binh Duong juga hampir tidak memiliki pemain yang sering dipanggil ke Timnas Vietnam.

Selain Le Huy Khoa, pertandingan antara Binh Duong dan Nam Dinh juga disaksikan oleh Anh Duc (asisten pelatih), mantan striker yang sudah lama bersama Becamex Binh Duong dan sangat memahami para pemain.

Keputusan untuk mengabaikan pertandingan Hanoi dan Viettel, Park Hang-seo disebut-sebut sedang mencari pemain baru yang kemungkinan bisa menjadi kejutan bagi Timnas Vietnam.

Seperti diketahui, sebagai bentuk persiapan menjelang gearan Piala AFF 2022, Park Hang-seo sedang memantau sejumlah pemain di Liga Vietnam untuk menjadi bagian skuad Golden Star Warriors.

Thethao247.vn melaporkan jika Timnas Vietnam tetap menggunakan kerangka (pemain) lama, maka kemungkinan gaya permainan tim sudah terbaca atau diketahui oleh rivalnya di Asia Tenggara.

Pada pertandingan terakhir Timnas Vietnam (bulan September), Park Hang-seo menggunakan sejumlah pemain debutan seperti Van Khang, Dinh Duy, Thanh Nhan atau Tuan Tai.

Nantinya, setelah Liga Vietnam berakhir pada 19 November mendatang, Timnas Vietnam akan berkumpul di Hanoi untuk mempersiapkan Piala AFF 2022.

Park Hang-seo diperkirakan akan memanggil sekitar 32-35 pemain untuk menjalani pertandingan persahabatan melawan Borussia Dortmund pada 30 November.

Adapun Piala AFF 2022 akan bergulir mulai 20 Desember 2022 hingga 16 Januari 2023.

Timnas Vietnam tergabung di Grup B bersama Malaysia, Singapura, Myanmar dan Laos.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Thethao247.vn

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X