Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

PSSI Matangkan Kurikulum Filanesia sebagai Fondasi Permainan Timnas Indonesia, Shin Tae-yong Beri Dukungan

By Wibbiassiddi - Kamis, 8 Desember 2022 | 22:32 WIB
Direktur Teknik PSSI, Indra Sjafri.
Direktur Teknik PSSI, Indra Sjafri.

SUPERBALL.ID - PSSI akan mematangkan kurikulum filanesia untuk dasar sepak bola Indonesia, untuk itulah beberapa pelatih diundang untuk diskusi.

Direktur teknik PSSI, Indra Sjafri, bersama empat pelatih membahas kurikulum Filanesia.

Dalam laman Instagram-nya, Indra Sjafri menjelaskan akan menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk membentuk kurikulum Filanesia yang lebih bagus.

Baca Juga: Witan Sulaeman Yakin Timnas Indonesia Jadi Juara di Piala AFF 2022

Dalam FGD tersebut ada beberapa pelatih yang ikut hadir, yakni Luis Milla (mantan pelatih timnas Indonesia), Shin Tae-yong (pelatih timnas Indonesia), Rudy Eka (pelatih timnas wanita Indonesia), dan Bima Sakti (pelatih timnas U-17 Indonesia).

Sebagai informasi, Kurikulum Filanesia dikenalkan dalam sepak bola Indonesia pada 2017.

Saat itu yang menjadi pelatih Timnas Indonesia adalah Luis Milla.

Sebelumnya, Indra Sjafri menjelaskan bahwa kurikulum Filanesia harus dievaluasi.

Rencana tersebut disampaikan saat Indra Sjafri memberikan sambutan pada acara Badan Liga Sepak Bola Pelajar Indonesia (BLISPI) di kawasan Blok M, Jakarta Selatan, Sabtu (15/10/2022).


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.