Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Nguyen Do, Pemain Keturunan Vietnam yang Serius Diincar Barcelona

By Eko Isdiyanto - Jumat, 24 Februari 2023 | 21:19 WIB
Chung Nguyen Do, pemain keturunan Vietnam kelahiran Bulgaria yang diincar Barcelona.
dok-soha.vn
Chung Nguyen Do, pemain keturunan Vietnam kelahiran Bulgaria yang diincar Barcelona.

SUPERBALL.ID - Nama Chung Nguyen Do tengah diperbincangkan banyak masyarakat Vietnam, pemain keturunan yang kabarnya diincar raksasa Spanyol, Barcelona.

Chung Nguyen Do merupakan pemain asal Bulgaria yang bermain di kasta teratas kompetisi bersama Slavia Sofia di usianya yang masih 17 tahun.

Dari namanya sudah pasti pemain berkepala plontos ini memiliki hubungan dengan Vietnam dan benar saja kedua orang tuanya berasal dari Negeri Naga Biru.

Sosoknya tengah menjadi perbincangan di Vietnam setelah pekan lalu menjalani debut starter bersama tim utama klub tertua di Bulgaria, Slavia Sofia.

Tampil selama 90 menit penuh, sayangnya Nguyen Do belum mampu memberi kemenangan untuk timnya yang kalah dari Ludogorets dengan skor 1-2.

Baca Juga: Jawab Keluhan STY, Erick Bocorkan Asal Dana Pembangunan Training Center di IKN

Sebelumnya, Nguyen Do menjalani laga debut melawan Pirin Blagoevgrad dan berhasil mempersembakan kemenangan 2-0.

Torehan ini menjadi langkah besar bagi Nguyen Do, sebagai pemain keturunan Vietnam yang lahir dan tumbuh besar di Bulgaria.

Berkat penampilannya yang menawan, Nguyen Do juga berhasil menembus skuad Timnas U-17 Bulgaria di Kualifikasi Euro 2022.

Tak mudah bagi Nguyen Do merangkai karier sepak bolanya hingga mencapai titik saat ini, menurutnya hal itu berkat peran besar kedua orang tuanya.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Soha.vn

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X