Dalam laga tersebut, tercatat ada lebih dari lima kali Timnas U-20 Indonesia mendapat peluang emas.
Akan tetapi, tak ada gol yang tercipta dari peluang-peluang emas tersebut.
Oleh sebab itu, Nico ingin ia dan rekan-rekannya segera memperbaiki masalah-masalah ini demi meraih kemenangan di laga selanjutnya.
"Evaluasi buat ke depannya harus benahi passing juga."
"Masalah passing sama komunikasi perlu juga, dan masalah finishing itu yang penting," katanya.
Di lain sisi, pemain berpostur 172cm tersebut mengungkapkan satu masalah lain yang belum teratasi oleh timnya.
Proses adaptasi dengan cuaca dingin di Uzbekistan diklaim menjadi penyebab utama penurunan performa ia dan rekan-rekannya.
Winger berusia 19 tahun itu mengatakan bahwa saat ini para pemain masih belum bisa beradaptasi dengan sempurna setelah sampai di Uzbekistan.
Mereka harus bermain dan berlatih di bawah suhu dua derajat celcius di negara Asia Selatan tersebut.
Editor | : | M Hadi Fathoni |
Sumber | : | Antaranews.com |
Komentar