Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Laga Persija Jakarta Vs Persib Bandung Ditunda, Thomas Doll Bantah Tudingan Timnya Tak Siap Tanding

By Dwi Aryo Prihadi - Jumat, 3 Maret 2023 | 15:06 WIB
Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll, sedang memberikan keterangan kepada awak media dalam sesi jumpa pers setelah laga pekan ke-26 Liga 1 2022 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Rabu (22/2/2023).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll, sedang memberikan keterangan kepada awak media dalam sesi jumpa pers setelah laga pekan ke-26 Liga 1 2022 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Rabu (22/2/2023).

Sementara satu pemain asing lainnya, Michael Krmencik, tengah menderita cedera hamstring.

Selain itu, Persija juga harus kehilangan tujuh pemain yang membela Timnas U-20 Indonesia di Piala Asia U-20 2023.

Menanggapi rumor itu, pelatih Persija Thomas Doll membantah ditundanya laga kontra Persib berkaitan dengan kesiapan timnya.

Pelatih asal Jerman itu menegaskan bahwa timnya telah melakukan persiapan dan baik untuk pertandingan melawan Persib.

"Kami sebetulnya sudah melakukan persiapan dengan baik untuk laga kami melawan Persib pada tanggal empat nanti."

"Kami sudah melakukan latihan taktikal dan berlatih dengan beberapa skema."

Baca Juga: Dirugikan Laga Tunda, Luis Milla Hanya Ingin Fokus Rebut Puncak Klasemen Liga 1

"Saya rasa opini mereka terkait kami tidak betul," kata Thomas Doll, dikutip SuperBall.id dari Persija.id.

Thomas Doll menambahkan: "(Ondrej) Kudela dan Resky (Fandi) sudah berlatih bersama kami."

"Kami pun ada Firza (Andika) setelah dia terkena akumulasi kartu kuning."


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Persija.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X