Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Jelang Lawan Suriah, Shin Tae-yong Minta Para Penggemar Tak Kecewa dengan Penampilan Timnas U-20 Indonesia

By M Hadi Fathoni - Sabtu, 4 Maret 2023 | 10:35 WIB
Aksi suporter timnas Indonesia (pendukung timnas Indonesia) di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 6 Januari 2023.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Aksi suporter timnas Indonesia (pendukung timnas Indonesia) di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 6 Januari 2023.

Pada laga perdana Grup A itu, Muhammad Ferarri mendapat lebih dari lima peluang emas.

Namun tak ada satupun gol tercipta ke gawang yang dijaga oleh Hussein Hassan itu.

Keadaan tersebut membuat para penggemar yang berada di Tanah Air semakin meradang.

Shin Tae-yong selaku pelatih kepala mengaku bahwa dirinya paham apa yang dirasakan oleh para penggemar.

Namun para anak asuhnya sudah tampil maksimal di laga melawan Irak kemarin.

Terlebih lagi timnya tak bisa tampil dengan skuad penuh di ajang ini.

Seperti diketahui, Timnas U-20 Indonesia kehilangan dua pilarnya di Piala Asia U-20 ini.

Gelandang andalan, Marselino Ferdinan, tidak hadir sejak pemusatan latihan yang berlangsung pada Februari lalu.

Baca Juga: Shin Tae-yong Keluhkan Kesenjangan di Timnas U-20 Indonesia, Pelatih Suriah Malah Sebaliknya

Hal itu dikarenakan Marselino tak mendapat izin klubnya, yakni KMSK Deinze, untuk membela Garuda Nusantara.


Editor : M Hadi Fathoni
Sumber : SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X