Komisaris Besar Polisi tersebut juga melarang para pemainnya untuk bermain medsos pada saat ini.
Akan tetapi, ada pengecualian terkait peraturan tersebut.
Ia masih memberikan para peain kelonggaran untuk bermain HP hanya ketika menonton ulang laga-laga sebelumnya.
"Mulai malam nanti (kemarin), kalian persiapkan betul-betul mental dengan baik," ucap Sumardji, dikutip SuperBall.id dari kanal YouTube PSSI.
"Jangan main medsos, jangan main HP untuk tujuan yang tidak baik. Kalau mau silakan lihat match yang kalian jalani, semua ada tinggal kalian lihat."
"Kelemahan saya di mana, kurang saya di mana, kelebihan saya di mana, kelebihan itulah yang harus kalian tingkatkan lagi, kekurangan hilangkan, paham," jelasnya.
Selain itu, Sumardji juga mengiming-imingi para pemain dengan bonus.
Baca Juga: Media Vietnam: Gagal Lolos, Indonesia Bikin Rekor Terburuk di Piala Asia U-20 2023
Pria berusia 51 tahun tersebut tak segan-segan mengucurkan bonus besar untuk skuad Garuda Nusantara andai berhasil meraih kemenangan atas Uzbekistan.
Namun, dirinya tak memberi tahu secara pasti berapa nominal bonus yang akan dikucurkan oleh PSSI untuk para pemain tersebut.
Editor | : | M Hadi Fathoni |
Sumber | : | PSSI TV |
Komentar