Baca Juga: Pesan Erick Thohir Setelah FIFA Coret Indonesia, Kita Harus Tegar dan Berkepala Tegak
Nova Arianto selaku asisten pelatih Timnas U-20 Indonesia mengaku kecewa dengan kondisi yang terjadi setelah perjuangan sejak tahun 2020.
Ia pun menyinggung keadaan lain dari Israel dan Palestina yang masih bisa berlaga di Piala Dunia U-20 2023, sementara Indonesia justru mengubur mimpi anak bangsanya sendiri.
"Yang pasti saya pribadi sangat kecewa dengan situasi yang terjadi karena apa yang kami buat selama ini dari 2020 sampai sekarang menjadi sia-sia," ucap Nova Arianto.
"Kami jauh dari istri dan keluarga untuk menyiapkan ini semua, tetapi apa yang kita dapatkan hanya sebuah kekecewaan."
"Saya bicara hanya di konteks olahraganya saja, sekarang kita lihat Israel dan Palestina bisa main di Piala Dunia."
"Tetapi kita harus menggugurkan mimpi anak kita sendiri yang gagal tampil di event Piala Dunia," imbuhnya.
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | Berbagai sumber |
Komentar