Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Beda Indra Sjafri di SEA Games 2019 dan 2023, Dulu Tolak Stres Kini Sangat Pede Juara

By M Hadi Fathoni - Jumat, 12 Mei 2023 | 20:19 WIB
Pelatih timnas U-22 Indonesia, Indra Sjafri (kanan), memberikan senyuman saat memantau para pemainnya saat berlatih di Hotel Sultan, Senayan, Jakarta, Jumat (21/4/2023) sore.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih timnas U-22 Indonesia, Indra Sjafri (kanan), memberikan senyuman saat memantau para pemainnya saat berlatih di Hotel Sultan, Senayan, Jakarta, Jumat (21/4/2023) sore.

Sebagai informasi, pelatih asal Sumatera Barat tersebut sudah pernah bertmu Vietnam di ajang SEA Games 2019 lalu.

Kala itu ia memimpin Timnas U-23 Indonesia bertanding dua kali dengan tim besutan Park Hang-seo.

Sialnya, dirinya tak mampu meraup satu kemenangan pun dari tim berjuluk The Golden Star Warriors muda itu.

Pertemuan pertama berlangsung di babak penyisihan Grup B yang berakhir kekalahan untuk Timnas U-23 Indonesia dengan skor 1-2.

Lalu, keduanya kembali bertemu di babak final SEA Games 2019 Filipina.

Baca Juga: Troussier Sembrono, Akal Sehat Sosok Ini Ingatkan Ganasnya Indonesia

Sebelum laga, Indra sempat meminta anak asuhnya untuk tidak stres jelang pertandingan final empat tahun silam itu.

"Ini hanya final SEA Games 2019, kenapa harus stres?," ucap Indra Sjafri saat itu.

"Kalau sakratul mau tidak apa-apa kita stres," imbuhnya.

Meski begitu, timnya tetap saja kalah dengan skor telak 0-3 dari Vietnam.


Editor : M Hadi Fathoni
Sumber : Bongdaplus.vn

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X