SUPERBALL.ID - Shin Tae-yong tak bisa menjamin Timnas Indonesia meraih kemenangan saat bertanding melawan Argentina.
Malam nanti, Skuad Garuda akan memainkan laga kedua mereka pada agenda FIFA Matchday Juni 2023.
Tim besutan Shin Tae-yong itu akan menjamu Tim Tango di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta.
Laga tersebut akan digelar pada Senin (19/6/2023) pukul 19.30 WIB.
Jelang laga tersebut, Shin Tae-yong selaku pelatih kepala Timnas Indonesia mengenang satu momen bersejarah dalam hidupnya.
Momen yang dimaksud adalah ketika dirinya berhasil menaklukkan Jerman.
Tepatnya, saat ia masih menjadi pelatih kepala Timnas Korea Selatan di ajang Piala Dunia 2018.
Ketika itu, Taegeuk Warriors berhasil menaklukkan Der Panzer dengan skor 2-0.
Kedua gol Korea Selatan diciptakan oleh Kim Young-gwon dan Son Heung-min.
Sayangnya, setelah laga tersebut, Shin langsung dibebastugaskan oleh federasi Korea Selatan.
Karena dirinya dianggap gagal mencapai target lolos dari babak penyisihan grup.
Setelahnya, perjalanan Shin pun dimulai dengan Timnas Indonesia.
Kini, Shin kembali mengenang masa-masa indah tersebut jelang laga melawan Argentina.
Pelatih asal Korea Selatan tersebut menjelaskan alasan kesuksesan dirinya membawa Taegeuk Warriors melibas Jerman.
Saat itu, peringkat negara asalnya tersebut berada di posisi ke-50 FIFA.
Baca Juga: Jadwal Timnas Indonesia Vs Argentina, Tabiat Asli Shin Tae-yong Akhirnya Keluar
Oleh sebab itu, Korea Selatan masih bisa bersaing dengan tim papan atas dunia.
"Saya memang pernah melatih Korea Selatan dan memenangkan pertandingan melawan Jerman dengan skor 2-0 di Piala Dunia 2018," jelas Shin, dalam konferensi pers jelang laga melawan Argentina.
"Tetapi waktu itu Korea Selatan FIFA rankingnya berada di peringkat 50," jelasnya.
Sementara saat ini, ia hanya menukangi tim sekaliber Timnas Indonesia yang hanya menempati peringkat ke-149.
Keadaan tersebut membuat Shin tak bisa memberikan jaminan kemenangan pada Timnas Indonesia di laga melawan Argentina.
Ia pun sadar anak asuhnya bertanding melawan tim pemilik ranking 1 FIFA saat ini.
Mereka juga baru saja dinobatkan sebagai rajanya sepak bola setelah berhasil memenangi ajang Piala Dunia 2022.
Baca Juga: Reaksi Media Vietnam Lihat Shin Tae-yong Bingung Pasang Target Lawan Argentina
Menurut Shin, Timnas Indonesia kemungkinan akan sangat kesulitan di laga malam nanti.
Oleh sebab itu, ia tak yakin timnya bisa meraih kemenangan.
"Tetapi kita Indonesia FIFA rankingnya 149, jadi ya mungkin akan menjadi sulit pertandingan ini," imbuhnya.
Kendati demikian, ia telah mepersiapkan tim dengan sangat baik.
Ia ingin para pemain mencari hal positif di laga kali ini.
Shin menegaskan bahwa dunia sepak bola akan berkembang setelah adanya laga penting melawan Argentina.
"Kita sulit menang dan saya mempersiapkan pertandingan ini biar kita bisa lebih banyak belajar."
"Dan melalui pertandingan kali ini bisa merasakan sepak bola Indonesia bisa lebih berkembang," tutupnya.
View this post on Instagram
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | SuperBall.id |
Komentar