Sebaliknya, Timnas Indonesia saat ini menempati peringkat 149 dunia atau terpaut 148 peringkat dengan Argentina.
Meski begitu, tim asuhan Shin Tae-yong itu memiliki rekor yang cukup baik dalam beberapa pertandingan uji coba terakhir.
Sejak disingkirkan Vietnam di semifinal Piala AFF 2022, Indonesia telah memainkan tiga pertandingan uji coba.
Baca Juga: Wapres Doakan Timnas Indonesia Menang, Jokowi Datang Langsung ke SUGBK
Dua di antaranya melawan Burundi pada Maret lalu, dan hasilnya adalah kemenangan 3-1 dan hasil imbang 2-2.
Teranyar, Indonesia memasuki pertandingan melawan Argentina dengan hasil imbang 0-0 kontra Palestina.
Ini memperpanjang rekor tak terkalahkan tim Merah-Putih dalam pertandingan persahabatan menjadi sembilan laga.
Kendati demikian, Indonesia tetap dinilai sebagai tim yang inferior meski bermain di kandang sendiri.
Bahkan, hasil imbang melawan Argentina dianggap sebagai sesuatu yang sangat luar biasa bagi Indonesia.
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, juga telah menjanjikan bonus apabila skuad Garuda mampu mengimbangi Argentina.
Editor | : | Dwi Aryo Prihadi |
Sumber | : | Soha.vn |
Komentar