Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Belum Lama Jadi Korban Asnawi di Markas Timnas Indonesia, Postingan No 7 Garnacho di IG Raib Usai Diambil Mason Mount di Man United

By Taufik Batubara - Rabu, 5 Juli 2023 | 23:15 WIB
Pemain muda Man United Alejandro Garnacho merayakan ulang tahun pada 1 Juli 2023 dengan kue unik bernomor 7. Mason Mount direkrut Erik ten Hag dari Chelsea 5 Juli dengan langsung memakai jersi No 7.
INSTAGRAM.COM/GARNACHO7, TWITTER.COM/MANUTD
Pemain muda Man United Alejandro Garnacho merayakan ulang tahun pada 1 Juli 2023 dengan kue unik bernomor 7. Mason Mount direkrut Erik ten Hag dari Chelsea 5 Juli dengan langsung memakai jersi No 7.

Dia dianggap sudah memiliki reputasi sebagai salah satu sayap Ten Hag yang paling berbahaya.

Bisa memakai jersi No 7 sudah lama menjadi impian Garnacho.

Baca Juga: Bursa Transfer Liga Inggris - Fans Chelsea Geger Lihat Reaksi Kai Havertz dalam Video Perpisahan Mason Mount

Kala masih memperkuat Man United U-18, dia sempat memakai nomor itu sebelum berubah ke nomor lain ketika naik kelas ke tim senior.

Bahkan, maestro kelahiran Madrid, Spanyol, itu menguatkan kecintaannya pada No 7 dalam perayaan ulang tahun ke-19 tanggal 1 Juli lalu.

Angka 7 itu terpampang jelas di kue ulang tahunnya.

Sebagaimana dikutip dari Daily Star, foto sukacita Garnacho dengan kue ulang tahun uniknya itu diunggah di akun Instagram resminya, Garnacho7.

Namun, postingan itu tak terlihat lagi di IG-nya setelah Mount diumumkan sebagai rekrutan baru Man United dan langsung dinyatakan sebagai pemakai jersi No 7.

Gelandang berusia 24 tahun itu diperkenalkan pada Rabu (5/7/2023) setelah dibeli dari Chelsea dengan harga awal 55 juta pound atau sekitar Rp 1 triliun.

Tak pelak, sebagaimana dilansir Daily Star, gelandang Inggris itu bakal mendapat sorotan tajam dari rekan-rekan barunya di Old Trafford, terutama dari Garnacho.


Editor : Taufik Batubara
Sumber : Dailystar.co.uk

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X