SUPERBALL.ID - Media Malaysia berkomentar soal hengkangnya Bojan Hodak dari Kuala Lumpur FC menuju Persib Bandung.
Teka-teki siapa pelatih baru Persib Bandung di musim ini akhirnya terjawab.
Tim berjuluk Maung Bandung itu resmi mengumumkan kedatangan pelatih baru.
Persib resmi mendatangkan pelatih asal Kroasia, yakni Bojan Hodak, sebagai arsitek anyar.
Kedatangan Hodak ke Tanah Pasundan diumumkan Persib melalui laman Instagram mereka pada Rabu (26/7) siang WIB.
Dalam Instagram resmi mereka, Persib mengucapkan wilujeng sumping yang berarti selamat datang.
Maung Bandung pun berharap Hodak bisa memberikan yang terbaik di musim ini.
"Wilujeng sumping Bojan Hodak," tulis Persib, dikutip SuperBall.id dari laman Instagram resmi mereka.
"Pelatih berkebangsaan Kroasia ini akan memimpin Persib dalam melanjutkan kompetisi Liga 1 musim ini."
"Semoga sentuhan magisnya bisa membawa Persib bangkit dan berprestasi," lanjut mereka.
Kedatangan Hodak ke Persib nyatanya mengundang perhatian media asal Malaysia, yakni BHarian.
Wajar saja, pasalnya Hodak juga baru saja meninggalkan jabatannya sebagai pelatih kepala salah satu tim asal Malaysia sebelum menerima pinangan Pangeran Biru.
Pelatih 52 tahun itu merupakan mantan pelatih Kuala Lumpur City FC atau KL City FC.
Oleh sebab itu, media asal Malaysia banyak yang menyoroti keputusan Hodak ini.
"Pelatih KL City FC, Bojan Hodak, tidak akan melatih tim tersebut setelah dirinya membuat keputusan untuk melepaskan jabatannya."
Baca Juga: Liga 1 - Eks Pelatih Galatasaray Tak Ingin Dewa United Jemawa, Tapi Boleh Bangga
"Pelatih asal Kroasia itu melepaskan jabatannya setelah mendapat tawaran dari satu klub luar negeri."
"Klub yang dimaksud adalah Persib Bandung dari Indonesia."
"Persib juga telah meresmikan kedatangan pelatih itu pada laman resmi mereka," tulis BHarian.
Lebih lanjut, media Malaysia itu juga mengumbar beberapa prestasi Hodak selama berada di Tanah Melayu.
Sejak 2021, Hodak berhasil membawa timnya mencapai final di tiga kompetisi berbeda.
Pada 2021, KL City FC berhasil melaju ke babak final Piala Malaysia.
Lalu, ia juga mengantarkan tim Ibu Kota Malaysia itu menjadi runner up Piala AFC 2022.
Baca Juga: Liga 1 - Taring Macan Kemayoran Tak Menggigit, Thomas Doll Ungkap Kondisi Persija
Yang terbaru, KL City baru saja tampil di final Piala FA Malaysia pada pekan lalu.
Sayangnya, mereka takluk dengan skor 0-2 dari Johor Darul Ta'zim (JDT).
"Sebagai catatan, Hodak berhasil mengantarkan skuat KL CIty FC ke tiga final dalam tiga tahun berturut-turut sejak 2021."
"Dia membawa KL City FC ke Piala Malaysia 2021 sebelum menjadi runner-up di Piala AFC 2022."
"Teranyar, KL City FC dinobatkan sebagai runner-up Piala FA 2023 setelah kalah 2-0 di tangan petahana, Johor Darul Ta'zim (JDT), Sabtu lalu," lanjut mereka.
Usut punya usut, Bojan Hodak memang memiliki prestasi mentereng di kompetisi Malaysia.
Sebab dirinya pernah membawa Kelantan FC menjuarai Piala FA Malaysia sebanyak dua kali pada musim 2011-2012 dan 2012-2013.
Lalu, Kelantan FC asuhan Hodak juga menjuarai Piala Malaysia pada musim 2011-2012.
View this post on Instagram
Editor | : | M Hadi Fathoni |
Sumber | : | Bharian.com.my |
Komentar