Ia juga menilai pencapaian Malaysia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 nantinya akan bergantung pada persiapan.
"Kami tidak bisa mengatakan ini adalah grup yang mudah, meski masih lebih baik dari grup lain."
"Itu semua tergantung pada bagaimana kami mempersiapkan diri dalam hal strategi dan taktik."
"Kami perlu memaksimalkan potensi kami dan bermain dengan strategi yang efektif," kata Kim Pan-gon, dikutip SuperBall.id dari Bernama.
Baca Juga: Reaksi Ronaldo-nya Malaysia Usai Dihukum FAM Gegara Komentar Kontroversial
Kim Pan-gon menambahkan, "Oman kuat secara mental dan fisik, selain itu tim Timur Tengah selalu bagus."
"Jadi kami tidak bisa menganggap mereka lebih lemah dari raksasa Asia Jepang atau tim top lainnya."
"Kirgistan juga merupakan tim yang kuat, jadi perjalanan kami akan sulit. Kami harus menghormati tim dari Pot 1 dan 2."
Harimau Malaya memang memiliki rekor pertemuan yang kurang baik menghadapi Oman dan Kirgistan.
Malaysia kalah dalam tiga pertandingan persahabatan melawan Oman, terakhir dengan skor telak 0-6 pada 2015.
Editor | : | Dwi Aryo Prihadi |
Sumber | : | Bernama.com |
Komentar