Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Andritany Dapat Surat Cinta dari Komdis PSSI, Eks Kiper Kesayangan Shin Tae-yong Akan Kawal Gawang Persija

By M Hadi Fathoni - Minggu, 13 Agustus 2023 | 09:08 WIB
Kiper Persija Jakarta, Cahya Supriadi, sedang menguasai bola dalam sesi latihan di Lapangan Latih JIS (Jakarta International Stadium), Jakarta, Utara, Rabu (12/4/2023) malam.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Kiper Persija Jakarta, Cahya Supriadi, sedang menguasai bola dalam sesi latihan di Lapangan Latih JIS (Jakarta International Stadium), Jakarta, Utara, Rabu (12/4/2023) malam.

SUPERBALL.ID - Eks kiper andalan Shin Tae-yong di Timnas U-20 Indonesia, yakni Cahya Supriadi, akan mendapat menit bermain bersama Persija Jakarta.

Persija harus menerima kabar buruk jelang berlangsungnya laga pekan kedelapan Liga 1 2023-2024.

Pada pekan ini, Macan Kemayoran akan melakukan laga tandang.

Tim besutan Thomas Doll itu akan melawat ke markas besar Madura United di Stadion Gelora Ratu Pamelingan, Pamekasan.

Laga antara Laskar Sape Kerrab kontra Macan Kemayoran akan berlangsung pada malam ini, Minggu (13/8/2023) pukul 19.00 WIB.

Jelang laga tersebut, Persija harus kehilangan salah satu andalannya.

Persija terpaksa menyingkirkan nama sang kiper andalan sekaligus kapten mereka, yakni Andritany Ardhiyasa.

Hal itu dikarenakan Andritany mendapat surat cinta dari Komisi Disiplin (Komdis) PSSI pada Jumat (11/8/2023) lalu.

Baca Juga: Hasil Liga 1 - Tumbang di Markas Persik, Persis Terjun ke Papan Bawah

Kiper 31 tahun itu dilarang tampil dalam satu laga dan harus membayar denda sebesar Rp 10 juta.

Ia dianggap melakukan gerakan tambahan menendang pemain lawan saat Persija bertarung melawan Borneo FC pada pekan ketujuh lalu.

Dengan demikian, Thomas Doll sebagai pelatih kepala tak memiliki pilihan lain.

Pelatih asal Jerman itu harus menyerahkan pos penjaga gawang kepada kiper muda yang dimiliki oleh timnya.

Kiper muda yang dimaksud adalah Cahya Supriadi, eks penjaga gawang andalan Shin Tae-yong di Timnas U-20 Indonesia.

Thomas pun memberikan sedikit pujian kepada kiper berusia 20 tahun tersebut.

Menurutnya, Cahya adalah kiper muda yang bagus dan layak diberikan menit bermain.

Baca Juga: Hasil Liga 1 - Kerja Sama Apik Diakhiri Gol Cantik Sho Yamamoto, Persebaya Tekuk Persita

Ia juga menjelaskan bahwa seluruh jajaran pelatih serta pemain Persija juga percaya dengan kapasitas seorang Cahya Supriadi.

"Kami memiliki penjaga gawang yang baik lainnya, yakni Cahya (Supriadi)," ucap Thomas Doll, sesi jumpa pers jelang laga.

"Tentu kami kehilangan Andritany, karena dia kapten."

"Tapi, kami percaya penuh padanya (Cahya)," tambah Thomas.

Rasa percaya itu timbul karena Cahya sempat berstatus sebagai pemain timnas.

Ia selalu menjadi kepercayaan Shin Tae-yong saat masih melatih Timnas U-20 Indonesia.

Bahkan, ia diproyeksikan untuk menjadi kiper utama skuad Garuda Nusantara di ajang Piala Dunia U-20 2023 lalu.

Baca Juga: Hasil Liga 1 - Bali United Nyaris Dipermalukan 10 Pemain PSM Makassar

Sayangnya, ajang tersebut gagal diselenggarakan di Indonesia dan skuad Garuda Nusantara juga batal mentas di turnamen itu.

"Dia sempat menjadi penjaga gawang timnas (U-20) dan juga memainkan banyak pertandingan," imbuh Thomas.

Lebih lanjut, eks pelatih Borussia Dortmund itu juga mengatakan bahwa Cahya selalu berlatih dengan keras.

Kegigihannya tersebut sudah seharusnya diganjar dengan menit bermain.

"Dia selalu berlatih dengan baik pada level tertinggi."

"Jadi, semua orang akan memberikan seluruh kepercayaan kepadanya."

"Semua orang senang dengan dia bisa menjadi starter," tutup Thomas.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : M Hadi Fathoni
Sumber : SuperBall.id
Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X