Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Tak Ada Rasa Takut, Timnas U-24 Indonesia Siap Jinakkan Korea Utara demi Perpanjang Cerita di Asian Games 2022

By M Hadi Fathoni - Sabtu, 23 September 2023 | 09:05 WIB
Syahrian Abimanyu (tengah) sedang menguasai bola saat berlatih bersama timnas U-24 Indonesia di Lapangan A, Senayan,  Jumat (15/9/2023).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Syahrian Abimanyu (tengah) sedang menguasai bola saat berlatih bersama timnas U-24 Indonesia di Lapangan A, Senayan, Jumat (15/9/2023).

Meski begitu, anak asuh Indra Sjafri tetap tak gentar dengan status Korut.

Hal itu disampaikan langsung oleh salah satu penggawa Garuda Muda, yakni Syahrian Abimanyu.

Usai menelan kekalahan dari Taiwan pada laga kedua lalu, Syahrian ingin timnya segera bangkit.

Ia juga mengaku tak akan gentar dengan status yang disandang oleh Korut di Grup F Asian Games 2022 ini.

Penggawa Persija tersebut akan berusaha semaksimal mungkin untuk meraih kemenangan atas tim asal Asia Tengah tersebut.

"Setelah mengalami kekalahan, kami akan berusaha sebaik mungkin untuk mengalahkan Korea Utara," ujar Syahrian Abimanyu, dikutip SuperBall.id dari laman resmi Persija.

Baca Juga: Hasil Asian Games - Taklukkan Hong Kong, Uzbekistan Kirim Sinyal Bahaya untuk Timnas U-24 Indonesia

Gelandang berusia 24 tahun itu sadar betul akan posisi Timnas U-24 Indonesia saat ini.

Hanya kemenangan yang bisa membawa mereka melaju ke babak 16 besar Asian Games 2022.

Menurutnya, hanya ada satu cara untuk meraih kemenangan atas Korut 


Editor : M Hadi Fathoni
Sumber : Persija.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X