SUPERBALL.ID - Timnas U-24 Indonesia bakal menghadapi Uzbekistan dalam pertandingan babak 16 besar sepak bola putra Asian Games 2022.
Duel kedua tim akan berlangsung di Stadion Shangcheng Sports Centre, Hangzhou, Kamis (28/9/2023) sore WIB.
Indonesia lolos ke babak 16 besar sebagai salah satu dari empat tim peringkat ketiga terbaik.
Tim besutan Indra Sjafri itu memuncaki klasemen peringkat ketiga terbaik dengan raihan 3 poin.
Baca Juga: Asian Games 2022 - Sananta dan Beckham Gabung, Indra Sjafri Puji Kualitas Liga 1
Skuad Garuda finis ketiga di Grup F setelah memetik satu kemenangan dan menelan dua kekalahan.
Rizky Ridho dkk menang 2-0 atas Kirgistan sebelum kalah dari Taiwan dan Korea Utara dengan skor 0-1.
Sedangkan Uzbekistan melaju ke 16 besar setelah finis di posisi pertama klasemen akhir Grup C.
Skuad asuhan Timur Kapadze itu menyegel status juara grup berkat dua kemenangan atas Hong Kong.
Berdasarkan rekam jejak di Asian Games, prestasi Uzbekistan lebih mentereng dibandingkan Indonesia.
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | PSSI.org |
Komentar