Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jumpa Pemuncak Klasemen Liga 1, Bomber Persib Bandung Ungkap Kunci Rebut 3 Poin

By Dwi Aryo Prihadi - Rabu, 18 Oktober 2023 | 21:34 WIB
David Da Silva (kanan) sedang melakukan selebrasi seusai mencetak gol dalam laga pekan ke-13 Liga 1 2023 antara Bhayangkara FC versus Persib Bandung di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Sabtu (23/9/2023).
MUHAMMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
David Da Silva (kanan) sedang melakukan selebrasi seusai mencetak gol dalam laga pekan ke-13 Liga 1 2023 antara Bhayangkara FC versus Persib Bandung di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Sabtu (23/9/2023).

Hal ini juga diakui oleh pencetak gol terbanyak Persib dengan 10 gol sejauh ini, David da Silva.

Bomber asal Brasil itu mengakui bahwa Borneo FC merupakan kandidat kuat untuk meraih gelar juara musim ini.

Ia pun menyadari mendapatkan poin penuh di kandang Borneo FC selalu menjadi misi yang sulit.

Kendati demikian, pemain berusia 33 tahun itu mengungkap sejumlah hal yang bisa menjadi kunci agar timnya bisa menang.

Salah satunya adalah faktor mental dalam arti bisa bermain tenang dan mengatasi tekanan dari tuan rumah.

Baca Juga: Wiljan Pluim 7 Tahun di PSM Cetak 47 Gol 51 Asis, Aksa Mahmud: Tunggu Aja Penggantinya Lebih Hebat!

Selain itu, fokus dan kekompakan tim juga menjadi kunci untuk meraih kemenangan di kandang Borneo FC.

“Borneo merupakan kandidat kuat untuk bisa meraih gelar dan menghadapi mereka di kandangnya sendiri selalu menjadi misi yang sulit untuk mendapat tiga poin."

"Jadi kami harus bersatu dan juga fokus untuk menjadikan hasil di pertandingan besar ini sesuai dengan keinginan kami.”

“Mempersiapkan mental tentu saja sangat penting untuk pertandingan yang besar ini,” kata David, dikutip SuperBall.id dari Simamaung.com.


Editor : Dwi Aryo Prihadi
Sumber : Simamaung.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X