Messi juga memposting di Instagram untuk menyerukan apa yang ia gambarkan sebagai 'penindasan' terhadap pendukung Argentina di Brasil.
“Tim ini terus membuat sejarah,” tulis Messi.
“Kemenangan besar di Maracana meski akan ditandai dengan penindasan lagi terhadap warga Argentina di Brasil."
"Ini tidak bisa ditoleransi. Ini gila dan harus diakhiri sekarang!" lanjutnya.
Kapten Brasil Marquinhos juga mengungkapkan kekhawatiran yang sama dengan mantan rekan setimnya di Paris Saint-Germain (PSG).
“Kami khawatir terhadap keluarga, perempuan dan anak-anak, yang kami lihat panik di tribune penonton."
“Di lapangan sulit bagi kami untuk memahami apa yang sedang terjadi, itu adalah situasi yang sangat menakutkan,” katanya.
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | BBC.com |
Komentar