Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Piala Asia 2023 - Shin Tae-yong Ungkap Dampak Negatif jika Stefano Lilipaly Dipaksa Masuk Timnas Indonesia

By Eko Isdiyanto - Rabu, 20 Desember 2023 | 10:21 WIB
Stefano Lilipaly (kiri) sedang melakukan selebrasi seusai mencetak gol dalam laga pekan ketujuh Liga 1 2023 antara Persija versus Borneo FC di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Rabu (9/8/2023) malam.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Stefano Lilipaly (kiri) sedang melakukan selebrasi seusai mencetak gol dalam laga pekan ketujuh Liga 1 2023 antara Persija versus Borneo FC di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Rabu (9/8/2023) malam.

Baca Juga: Menggila Bersama Borneo FC, Lilipaly Buktikan Shin Tae-yong Salah Singkirkan Namanya dari Timnas Indonesia

Shin Tae-yong bukan tanpa alasan berkata demikian, hal itu sudah melalui pemikiran matang dengan observasi langsung terhadap sang pemain saat bertanding.

"(Stefano) Lilipaly pemain yang sangat bagus di liga," ucap Shin Tae-yong seperti dikutip SuperBall.id dari BolaSport.com.

"Saya liat juga performanya dia sangat bagus."

"Tapi kalau melawan tim di atas kita, pasti akan sangat lelah."

Baca Juga: Pleidoi untuk Lilipaly Terpental, Ucapan Asisten Shin Tae-yong Hanya Fana?

"Beberapa tahun ini saya punya kesempatan untuk liat langsung dia."

"Tapi untuk Piala Asia ini kelihatannya sulit secara fisik," imbuhnya.

Sementara itu, Timnas Indonesia akan segera berangkat ke Turki pada 20 Desember 2023 guna menjalani pemusatan latihan (TC) terakhir untuk Piala Asia 2023.

Dalam TC tersebut, Skuad Garuda dijadwalkan melakoni laga uji coba melawan dua tim yakni Libya sebanyak dua kali dan Iran sekali.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : BolaSport.com, SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X