Baca Juga: Philippe Troussier Tidak Takut Dipecat, Media Vietnam Jadi Ketar-ketir
"Pelatih Miura sulit memahami bahwa banyak pemain yang masih makan mi instan sebelum tidur padahal ini tidak baik untuk sistem pencernaan."
"Dan para pemain bebas mengendarai sepeda motor," imbuhnya.
Begitu juga dengan kebebasan menggunakan sepeda motor, kebiasaan pemain Vietnam ini dirasa sulit untuk dihilangkan.
Fenomena itu dinilai membahayakan pemain, karena seharusnya saat bepergian mereka menggunakan mobil bukan dengan motor.
Baca Juga: Jelang Bentrok di Kualifikasi Piala Dunia, Timnas Indonesia dan Vietnam Punya Masalah Serupa
"Di tempat saya pernah bekerja, seperti Jepang dan Jerman, pemain dilarang mengendarai sepeda motor," ucap Miura.
"Mereka hanya boleh bepergian dengan mobil untuk pergi ke lokasi berbeda. Hal ini juga diterima oleh tim sepak bola."
"Thailand belajar dan menerapkannya. Namun, ketika di Vietnam, sebagian besar pemain masih mengendarai sepeda motor di jalanan."
"Hal ini menimbulkan banyak potensi risiko cedera di luar lapangan," imbuhnya.
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | SuperBall.id, Thethao247.vn |
Komentar