Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Pep Guardiola Merasa Kasihan Jelang Laga Derbi Man City Vs Man United, Ini Alasannya

By Ragil Darmawan - Sabtu, 2 Maret 2024 | 16:36 WIB
Pelatih Man City, Pep Guardiola, merasa kasihan kepada Erik ten Hag dan Man United menjelang laga derbi akhir pekan ini.
ADRIAN DENNIS/AFP
Pelatih Man City, Pep Guardiola, merasa kasihan kepada Erik ten Hag dan Man United menjelang laga derbi akhir pekan ini.

SUPERBALL.ID - Pelatih Manchester City Pep Guardiola mengungkapkan bahwa dirinya merasa kasihan kepada juru taktik Manchester United Erik ten Hag menjelang laga derbi.

Man City dan Man United akan memainkan pertandingan derbi pada pekan ke-27 Liga Inggris, Minggu (3/3/2024).

Duel kedua tim dijadwalkan berlangsung di Stadion Etihad, Manchester, pukul 22.30 WIB.

Meskipun setiap derbi penting, pertandingan akhir pekan ini memiliki konteks tambahan dalam perebutan gelar Liga Inggris.

Saat ini Man City menempati peringkat dua klasemen sementara Liga Inggris dengan mengumpulkan 59 poin dari 26 pertandingan.

Erling Haaland dkk hanya terpaut satu angka dari Liverpool yang bertengger di puncak klasemen.

Baca Juga: Prediksi Liga Inggris - Laga Derbi Man City Vs Man United Jadi Sorotan

Di atas kertas, Man City jelas lebih diunggulkan daripada Man United.

Hal itu dikarenakan The Citizens belum terkalahkan sepanjang tahun 2024 ini atau 11 laga terakhirnya di Liga Inggris.

Sementara itu, Man United saat ini masih tertahan di peringkat enam klasemen dengan torehan 44 poin.

Di pertandingan Liga Inggris terakhirnya, Man United secara mengejutkan takluk 1-2 dari Fulham di kandang sendiri, Stadion Old Trafford.

Apalagi tim besutan Erik ten Hag tidak memiliki skuad yang utuh menjelang lawan Man City.

Sejumlah pilar pentingnya seperti Lisandro Martinez, Luke Shaw, hingga Rasmus Hojlund harus absen karena mengalami cedera.

Ditambah saat pertemuan pertama musim ini, Man United juga dipermalukan Man City dengan skor 0-3 di Stadion Old Trafford.

Meskipun Man United berhasil bangkit saat memenangi pertandingan Piala FA kontra Nottingham Forest (1-0) tengah pekan kemarin, Setan Merah tidak terlalu tampil mengesankan.

Akibatnya, muncul laporan bahwa salah satu pemilik baru Sir Jim Ratcliffe sedang mencari alternatif manajerial potensial menjelang musim depan.

Melihat situasi yang dialami rival sekotanya, Pep Guardiola secara mengejutkan mengakui dirinya merasa kasihan kepada Ten Hag mengingat semakin ketatnya pengawasan terhadap permainan sepak bola modern.

"Saya katakan di klub-klub besar Anda harus menang dan menang," ujar Guardiola sebagaimana dikutip SuperBall.id dari Sportbible.

"Bukan hanya United. Anda harus melakukannya."

"Namun tidak mudah bagi Man United untuk melanjutkan kesuksesan luar biasa saat bersama Sir Alex."

"Itu tidak mudah. ​​Saya bisa memahaminya."

"Sebelumnya di Inggris, klub-klub besar lebih bersabar, namun saat ini semua orang mendapat banyak tekanan."

Lebih lanjut, Guardiola juga memberikan kabar terkini mengenai cedera pemain sayap Man City Jack Grealish.

Pemain asal Inggris itu kembali mengalami cedera baru saat melawan Luton di ajang Piala FA.

Grealish diberi kesempatan bermain sebagai starter oleh Guardiola tetapi mantan kapten Aston Villa itu terpaksa keluar lapangan karena cedera dan digantikan oleh Jeremy Doku.

Grealish benar-benar terpukul dan membutuhkan hiburan dari staf dan pemain di bangku cadangan.

Berbicara tentang cedera Grealish, Guardiola menyatakan: "Dia tidak akan fit untuk akhir pekan ini."

"Kapan dia akan kembali, saya tidak tahu. Kami punya alternatif."

"Kemunduran dalam hidup selalu ada, tinggal bagaimana Anda mengatasinya."


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Sportbible.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

TERPOPULER

Close Ads X