Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Akhiri Paceklik Gol Selama 5 Bulan, Eks Bomber Man United Cetak Hattrick di Usia 37 Tahun

By Dwi Aryo Prihadi - Senin, 4 Maret 2024 | 14:52 WIB
Mantan striker Manchester United, Edinson Cavani, mencetak gol ke gawang Newcastle United di St James' Park untuk melakoni laga pekan ke-19 Liga Inggris 2021-2022 pada Senin (27/12/2021) waktu setempat atau Selasa mulai pukul 03.00 WIB.
TWITTER.COM/IF2IS
Mantan striker Manchester United, Edinson Cavani, mencetak gol ke gawang Newcastle United di St James' Park untuk melakoni laga pekan ke-19 Liga Inggris 2021-2022 pada Senin (27/12/2021) waktu setempat atau Selasa mulai pukul 03.00 WIB.

SUPERBALL.ID - Mantan bomber Manchester United, Edinson Cavani, berhasil mencetak hattrick sekaligus mengakhiri paceklik gol selama lima bulan.

Edinson Cavani mencetak tiga gol untuk membantu Boca Juniors menang atas Belgrano di pekan ke-14 Liga Argentina.

Bermain di Stadion La Bombonera, Buenos Aires, Argentina, Senin (4/3/2024) pagi WIB, Boca Juniors menang tipis 3-2.

Belgrano yang bertindak sebagai tim tamu unggul terlebih dahulu pada menit ke-21 melalui gol Lucas Passerini.

Baca Juga: Link Live Streaming Man City Vs Man United Liga Inggris, Kalah Bisa Bikin Satu Skuad Setan Merah Dijual

Passerini bekerja sama dengan Santiago Longo sebelum melepaskan tembakan ke sudut kanan atas.

Boca Juniors menyamakan kedudukan tepat setelah satu jam ketika Cavani mengkonversi tendangan penalti.

Wasit menunjuk titik putih setelah Longo menjatuhkan Cristian Medina di kotak terlarang.

Cavani membuat timnya unggul tak lama setelah itu dengan tendangan cungkil yang melewati kiper Nahuel Losada.

Bomber asal Uruguay itu membuat skor menjadi 3-1 tendangan voli setelah menerima umpan Lautaro Blanco.

Matias Marin memperkecil ketertinggalan Belgrano pada menit ke-90 melalui tendangan bebas melengkung ke sudut kiri atas.

Boca Juniors mempertahankan keunggulan hingga laga usia untuk meraih kemenangan ketiga mereka dari delapan pertandingan.

Hasil ini membuat mereka menempati posisi kelima Grup B dengan 13 poin, tertinggal 6 poin dari Godoy Cruz di puncak.

“Ini sulit bagi kami dan kami membutuhkan kemenangan agar musim kami kembali ke jalurnya,” kata Cavani, dikutip SuperBall.id dari China.org.cn.

“Kami dapat mengambil banyak hal positif dari pertandingan ini, namun kami tahu bahwa kami masih harus banyak berkembang,” tambahnya.

Baca Juga: Erik ten Hag Incar Pemain yang Coba Direkrut Jose Mourinho Selama di Man United

Cavani kesulitan untuk kembali ke performa terbaiknya sejak bergabung dengan Boca Juniors dari Valencia Juli lalu.

Hattrick ke gawang Belgrano mengakhiri paceklik golnya yang berlangsung sejak 6 Oktober 2023.

Namun, pemain berusia 37 tahun itu mengaku tidak pernah khawatir dengan koleksi golnya yang minim.

“Anda hanya bisa melewati masa sulit apa pun melalui kerja keras, dedikasi, dan pengetahuan yang telah Anda lakukan selama bertahun-tahun,” tambahnya.

Pemain berjuluk El Matador itu total telah mencetak 16 hattrick selama kariernya sebagai pesepak bola.

Sebelumnya, Cavani memiliki 9 hattrick ketika bermain untuk klub Liga Italia, Napoli.

Selama berseragam Paris Saint-Germain (PSG), Cavani mencetak hattrick sebanyak 5 kali.

Sayangnya, Cavani gagal mencetak hattrick ketika membela Man United dan Valencia.

Di level tim nasional, Cavani mencetak hattrick saat menang 7-1 atas Timnas Indonesia pada 2010 lalu.

Hingga saat ini, Cavani telah mencetak 6 gol dalam 21 pertandingan di semua kompetisi bersama Boca Juniors.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Aryo Prihadi
Sumber : china.org.cn

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X