SUPERBALL.ID - Publik Korea Selatan ingatkan fan Vietnam agar legowo karena sudah tak lagi bisa mendapatkan sosok Park Hang-seo sebagai pelatih tim nasional.
Asa Vietnam mendapatkan kembali jasa Park Hang-seo sepertinya sudah pada puncaknya, pelatih asal Korea Selatan kemungkinan besar tak akan turun gunung.
Park Hang-seo masih menjadi sosok pelatih idaman fan Vietnam pasca kepergian Philippe Troussier dengan sejuta kekecewaan yang ditimbulkan.
Langkah sigap sebenarnya sudah dilakukan Federasi Sepak Bola Vietnam (VFF) dengan menghubungi agen Park Hang-seo, DJ Management guna memulai pembicaraan.
Namun di antara nama yang disodorkan DJ Management, tidak ada sosok pelatih yang diidamkan masyarakat Vietnam.
Park Hang-seo disebut belum ada niatan untuk kembali memimpin Vietnam setelah kepergiannya pada akhir 2022 lalu.
"Faktanya, Federasi Sepak Bola Vietnam telah menghubungi perusahaan perwakilan Pelatih Park Hang Seo (DJ Management) untuk mencari pengganti Pelatih Troussier," tulis Dantri.com.vn.
"Namun di antara nama yang diberikan DJ Management, tidak ada pelatih Park Hang Seo."
"Pelatih Park Hang Seo sendiri belum ada niat untuk kembali memimpin tim Vietnam. Usai hengkang, ia menegaskan tak akan kembali memimpin tim lagi," imbuh mereka.
Baca Juga: Umuh Muchtar Sebut Persib Bandung Bingung David da Silva Mogok Latihan: Nuntut Apalagi, Tidak Jelas!
Tak dipungkiri jika cinta masyarakat Vietnam masih akan dan selalu ada untuk Park Hang-seo, tapi itu belum cukup membuatnya kembali.
Pesan bijak pun disampaikan publik Korea Selatan lewat salah satu media lokalnya, agar Vietnam tak berharap besar pada sosok Park Hang-seo.
Menurut Chosun, Park Hang-seo tidak akan kembali melatih Vietnam karena usianya yang sudah tua, fan Vietnam harus menerima kenyataan itu.
"Kembalinya Pelatih Park Hang Seo dapat menenangkan opini publik saat ini, tetapi ia bukanlah solusi jangka panjang karena ia berusia 66 tahun," tulis Chosun.
"Oleh karena itu, penggemar harus menerima kenyataan bahwa pelatih Park Hang Seo telah meninggalkan tim Vietnam," imbuh mereka.
Vietnam sebenarnya sudah bergerak cepat soal pemilihan pelatih pasca perginya Troussier, Hoang Anh Tuan dipilih.
Namun Hoang Anh Tuan baru ditugaskan untuk menukangi tim nasional kelompok umur U-23 yang akan berlaga di Piala Asia U-23 2024.
Sementara itu untuk pelatih timnas senior belum diputuskan, teranyar sosok pelatih Jeonbuk Hyundai Motors, Kim Sang Sik dikaitkan.
Baca Juga: AFC Pilih Jay Idzes sebagai Pemain Paling Impresif di Kualifikasi Piala Dunia Seri Maret
Kim Sang Sik memiliki latar belakang mentereng di Liga Korea (K-League 1).
Ia merupakan pelatih terbaik Asosiasi Sepak Bola Korea tahun 2021 dan pelatih terbaik Piala Nasional Korea tahun 2022.
Jika Federasi Vietnam dan Kim Sang Sik cocok, maka kemungkinan pelatih baru akan ditunjuk sebelum FIFA Matchday Juni 2024.
Editor | : | Eko Isdiyanto |
Sumber | : | Chosun.com, SuperBall.id, DANTRI.com.vn |
Komentar