Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Shin Tae-yong Sebut Timnas U-23 Indonesia Punya 2 PR Saat Jalani Laga Uji Coba Jelang Piala Asia U-23 2024

By M Hadi Fathoni - Rabu, 3 April 2024 | 09:05 WIB
Pelatih timnas U-23 Indonesia, Shin Tae-yong, sedang memberikan keterangan kepada awak media di Hotel Le Meredien, Sudirman, Jakarta, Senin (1/4/2024) siang.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih timnas U-23 Indonesia, Shin Tae-yong, sedang memberikan keterangan kepada awak media di Hotel Le Meredien, Sudirman, Jakarta, Senin (1/4/2024) siang.

SUPERBALL.ID - Shin Tae-yong mengungkapkan dua hal yang saat ini tengah dilakukannya demi mematangkan skuad Timnas U-23 Indonesia jelang ajang Piala Asia U-23 2024.

Seperti diketahui, saat ini Timnas U-23 Indonesia tengah menjalani pemusatan latihan (TC) di luar negeri.

Tim Garuda Muda berangkat menuju Uni Emirat Arab (UEA) pada Senin (1/4/2024) lalu.

Mereka tiba di salah satu negara Timur Tengah itu pada Selasa (2/4/2024) dan langsung menggelar latihan.

TC ini diselenggarakan guna mempersiapkan diri jelang Piala Asia U-23 2024.

Ajang tersebut akan berlangsung pada 15 April hingga 3 Mei 2024 di Qatar.

Dalam kesempatan kali ini, Shin Tae-yong selaku pelatih kepala masih membawa nama-nama familiar.

Beberapa nama seperti Witan Sulaeman, Ernando Ari Sutaryadi, Muhammad Ferarri, Ramadhan Sananta, masih menghuni skuad Garuda Muda.

Selain menjalani TC, Tim Merah Putih Muda juga akan menggelar dua laga uji coba sebelum turnamen.

Baca Juga: Ditanya soal Target di Piala Asia U-23 2024, Pelatih Baru Vietnam Langsung Minder

Witan dkk akan berhadapan dengan tim U-23 Arab Saudi dan UEA dalam laga uji coba tertutup.

Duel kontra Arab Saudi akan berlangsung pada Jumat (5/4/2024) mendatang.

Berselang tiga hari kemudian tepatnya, Senin (8/4/2024) Garuda Muda akan berhadapan dengan UEA.

Jelang dua laga tersebut, Shin mengungkapkan bahwa anak asuhnya memiliki dua pekerjaan rumah.

Untuk saat ini, Shin mengatakan bahwa timnya tengah fokus mempersiapkan diri menghadapi dua laga mendatang.

Hal itu guna meningkatkan performa anak asuhnta jelang laga pertama Piala Asia U-23 2024 melawan Qatar.

"Ya memang walaupun ada dua laga uji coba, kita fokus lebih dahulu ke dua pertandingan itu," ucap Shin, dikutip SuperBall.id dari laman resmi PSSI.

"Namun, fokus utama kita adalah pertandingan perdana melawan Qatar pada 15 April.

"Pertandingan pertama di Piala Asia nanti," lanjutnya.

Baca Juga: Kontrak Perpanjangan Belum Ada Titik Temu, Begini Kata Shin Tae-yong

Ada dua hal yang harus dikerjakan para pemainnya dalam dua laga uji coba mendatang.

Yang pertama, Shin masih menyoroti fisik para pemainnya.

Arsitek asal Korea Selatan itu kini fokus untuk membenahi fisik para pemain jelang duel kontra Arab Saudi dan UEA.

Di lain sisi, ada satu hal lain yang tak kalah penting untuk dilakukan Sananta dkk.

Sebagai informasi, dalam kesempatan ini Shin memasukkan dua nama baru.

Kedua nama tersebut adalah Nathan Tjoe-A-On dan Ikhsan Nul Zikrak.

Dengan adanya dua nama baru itu, Shin berharap timnya dapat langsung membangun chemistry yang kuat.

Sebab kekompakan tim adalah salah satu hal yang bisa memberikan kemenangan dalam sebuah laga.

"Jadi ya fokus kita adalah bagaimana meningkatkan fisik pertandingan para pemain, dan kekompakan mereka selama di dua laga uji coba nanti," tuturnya.

Baca Juga: Malaysia Yakin Bakal Ciptakan Sejarah di Piala Asia U-23 2024, Pasang Target Lebih Tinggi dari Indonesia

Pada Piala Asia U-23 2024, Garuda Muda tergabung ke dalam Grup A.

Mereka bersaing dengan Qatar, Australia, dan Yordania untuk berebut tiket menuju babak 8 besar turnamen.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : M Hadi Fathoni
Sumber : PSSI.org

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X